Janji Zlatan Ibrahimovic untuk Fans AC Milan

Zlatan Ibrahimovic berjanji untuk fans AC Milan sekaligus membicarakan masa depannya.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 28 Februari 2022
Janji Zlatan Ibrahimovic untuk Fans AC Milan
Zlatan Ibrahimovic (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kontrak Zlatan Ibrahimovic bersama AC Milan akan berakhir di akhir musim 2021-2022. Penyerang asal Swedia sudah berusia 40 tahun, tetapi Ibrahimovic belum memutuskan untuk gantung sepatu atau pensiun.

Ibrahimovic belum bermain pada 2022 karena cedera pada kakinya. Biasanya, pemain di usia tersebut sudah banyak yang gantung sepatu atau menghabiskan penghujung karier di MLS atau China sebelum pensiun.

Tapi Ibra berbeda. Pemain yang sudah pernah membela klub top Eropa dari Milan, Inter Milan, Juventus, Barcelona, PSG, dan Manchester United belum memutuskan pensiun. Ibra bahkan berikrar janji untuk Milan.

Baca Juga:

Fabio Capello Bocorkan Cara Ubah Ibrahimovic Jadi Penyerang Kelas Dunia

Zlatan Ibrahimovic Ungkap Bocoran Masa Depannya

Maldini Cium Konspirasi untuk Jatuhkan Milan dari Puncak Klasemen

"Masa depan saya adalah sepak bola, dunia saya adalah sepak bola," kata Ibrahimovic sebagaimana dikutip dari Football-Italia.

“Saya kecewa karena saya tidak bisa bermain saat ini, ini sangat menyakitkan bagi saya, terutama ketika tim sedang dalam performa bagus. Saya ingin berada di sana dan membantu tim, kami telah melakukan hal-hal hebat sejak saya tiba dan sekarang kami hanya kehilangan satu elemen: trofi.

"Kami berjuang untuk mencapai ini, saya tidak akan berhenti (pensiun) sampai saya memenangkan sesuatu dengan tim Milan ini," tegas Ibrahimovic.

Il Rossoneri besutan Stefano Pioli masih memiliki dua kans untuk memenangi trofi musim ini, yakni di ajang Serie A dan Coppa Italia.

Milan saat ini ada di urutan dua klasemen dengan raihan 57 poin dari 27 laga, dibedakan hanya dengan selisih gol dari pemuncak klasemen sementara Napoli. Sementara di Coppa Italia, Milan mencapai semifinal dan akan bertanding melawan Inter Milan.

“Jika Anda tidak memiliki pengorbanan, keinginan untuk memberikan segalanya, Anda tidak akan mendapatkan apa-apa. Saya menulis buku ini untuk mengirim pesan dan mengatakan segala sesuatu mungkin terjadi," tambah Ibrahimovic.

“Tidak masalah dari mana Anda berasal atau siapa Anda, selama Anda ingin mencapai tujuan Anda," urai dia.

Breaking News Milan AC Milan Zlatan Ibrahimovic Serie a
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Italia
Fiorentina di Zona Degradasi, AC Milan Pantang Anggap Remeh La Viola
AC Milan akan menghadapi tim yang berada di zona degradasi, Fiorentina, pada laga Serie A dan Massimiliano Allegri pantang meremehkan La Viola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Fiorentina di Zona Degradasi, AC Milan Pantang Anggap Remeh La Viola
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Italia
Punya Mental Juara, Adrien Rabiot Ingatkan AC Milan soal Perburuan Scudetto
AC Milan tertinggal tiga poin dengan Inter Milan dalam perburuan Scudetto atau titel Serie A. Namun, Adrien Rabiot tidak khawatir.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Punya Mental Juara, Adrien Rabiot Ingatkan AC Milan soal Perburuan Scudetto
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Bagikan