Janji Febri Hariyadi saat Persib Lawan Persija
BolaSkor.com - Gelandang sayap Persib Bandung, Febri Hariyadi, menyatakan siap tampil all out saat menghadapi Persija Jakarta, pada pekan ke-23 Liga 1 2018 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (23/9). Kondisi fisik yang bugar menjadi alasannya.
Maklum, karena di laga sebelumnya melawan Borneo FC, pemilik nomor punggung 13 ini diistirahatkan karena kesibukannya membela Timnas Indonesia di Asian Games 2018 dan ajang persahabatan.
"Sebenarnya kemarin juga saya bukan liburan, tetapi ada tugas juga bermain sepak bola. Sehingga ketika disuruh tampil di Persib, saya sudah siap menjalani pertandingan," ujar Febri dalam jumpa pers sebelum laga di Graha Persib, Jalan Sulanjana Bandung, Sabtu (22/9).
Karena itu, di laga melawan Persija, pemain yang akrab disapa Bow ini memastikan akan tampil maksimal demi membawa Persib meraih kemenangan.
"Ini pertandingan yang sangat penting untuk mempertahankan klasemen Persib di puncak. Dan akan sangat spesial untuk Bobotoh jika kita berhasil memenangkan pertandingan. Jadi saya siap untuk pertandingan besok," tegasnya.
Bahkan, Febri juga mengaku tidak mempermasalahkan meski harus duel dengan rekan setimnya di Timnas Indonesia, Rezaldi Hehanusa di sisi kiri.
"Saya memang dekat dengan Rezaldi, tetapi setelah masuk lapangan dan berbeda kostum, kami sudah pasti akan profesional. Rezaldi pemain bagus dan sering akselerasi ke depan, tetapi saya siap menghadapinya," tandasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.708
Berita Terkait
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar