Janji Andritany ke The Jakmania: Perbaiki Posisi Persija ke Tempat Selayaknya

Saat ini Persija menempati peringkat 9 klasemen dengan poin 15 dari 11 pertandingan.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 18 November 2021
Janji Andritany ke The Jakmania: Perbaiki Posisi Persija ke Tempat Selayaknya
Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa. (BolaSkor.com)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kapten Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, mengumbar janji kepada The Jakmania. Andritany mengatakan dia dan rekan-rekannya akan berupaya memperbaiki posisi Persija di papan klasemen Liga 1 2021/2022.

Saat ini Persija menempati peringkat 9 dengan poin 15 dari 11 pertandingan. Andritany menyadari bahwa posisi tersebut bukan tempat untuk Persija.

"Saya pastikan kami di sini tidak hanya tinggal diam. Kami akan selalu berusaha memperbaiki posisi Persija di tempat selayaknya Persija berada," kata Andritany.

Persija sebetulnya sempat menghuni papan atas ketika seri Liga 1. Saat itu tim Ibu Kota berada di peringkat 4 dengan poin 10 dari 6 pertandingan.

Baca Juga:

Belum Maksimal di Liga 1, Persija Cari Solusi Bareng The Jakmania

Persija Harus Menang atas Persib, The Jakmania: Kalian Macan, Bukan Kucing

Namun, saat Liga 1 memasuki seri kedua di Jawa Tengah dan Yogyakarta, penampilan Persija menurun. Dari lima pertandingan di seri dua, Persija hanya mendapat satu kemenangan, dua imbang, dan dua kalah.

Akibat hasil itu, posisi Persija tercecer dari papan atas ke papan tengah. Mewakili rekan-rekannya, Andritany pun menyampaikan permohonan maaf kepada para suporter atas pencapaian tersebut.

"Saya ingin meminta maaf karena di dua seri ini belum bisa kasih hasil terbaik buat teman-teman Jakmania," ujar Andritany.

Andritany mengatakan Persija akan berusaha memperbaiki penampilan serta hasil di seri tiga yang akan dimulai hari ini, Kamis (18/11). Tim berjuluk Macan Kemayoran itu pun langsung dihadapkan ujian yang cukup berat karena bakal menghadapi Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11) malam WIB.

"Karena itu, (kepada suporter), tolong tetap dukung kami. Saya selalu yakin teman-teman semua selalu ada di belakang kami untuk mendukung kami," tutur pemain berusia 29 tahun tersebut.

Persija jakarta The jakmania Andritany Ardhiyasa Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.709

Berita Terkait

Lainnya
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Perjalanan pencak silat hingga mendapat pengakuan dari dunia olahraga internasional terus berjalan positif,
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Real Madrid memetik kemenangan 2-0 saat menjamu Levante di Estadio Bernabeu pada laga pekan ke-20 LaLiga, Santu (17/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Inggris
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Manchester City telah meningkatkan persaingan dalam perebutan gelar Premier League dengan menunjukkan kekuatan mereka di bursa transfer Januari.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil akhir
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Manchester United memetik kemenangan 2-0 atas Manchester City di Stadion Old Trafford pada laga lanjutan Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Timnas
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Pelatih Thailand, Anthony Hudson yang mengenal John Herdman dengan baik, bersyukur Thailand terhindar dari Timnas Indonesia di babak fase grup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Jadwal
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Liverpool akan menjamu Burnley di Stadion Anfield dalam laga pekan ke-22 Premier League 2025-2026, Sabtu (17/1) pukul 22.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Lainnya
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
Janice Tjen yang berpasangan dengan petenis Polandia, Katarzyna Piter, sukses merebut trofi turnamen WTA 250 tersebut.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
Liga Indonesia
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta
Bomber asal Maroko, Alaeddine Ajaraie, memilih Persija Jakarta karena terkesan dengan The Jakmania.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 17 Januari 2026
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Brentford, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Chelsea vs Brentford pekan ke-22 Premier League 2025/2026, Sabtu (17/1) pukul 22.00 WIB. Chelsea diuji Brentford yang sedang on fire. Cek prediksi starting XI, head to head, dan statistik lengkap di sini!
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Brentford, Live Sebentar Lagi
Inggris
Michael Carrick: Komentar Mantan Pemain Manchester United Tidak Relevan
Michael Carrick menyebut kebisingan dari komentar pada mantan pemain Manchester United tidak relevan dan tidak mengganggunya.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Michael Carrick: Komentar Mantan Pemain Manchester United Tidak Relevan
Bagikan