Jamarr Johson Tak Masalah Hanya Jadi Pilihan Alternatif Timnas
BolaSkor.com - Pemain naturalisasi Indonesia, Jamarr Johnson, tak masalah hanya menjadi pilihan alternatif tim nasional basket putra Indonesia. Bagi Jamarr, setiap panggilan tim nasional merupakan kewajiban yang harus dipenuhi.
Tim nasional basket putra Indonesia saat ini tengah mengincar pemain naturalisasi baru. Penggawa Pelita Jaya, Kore White, disebut-sebut sebagai kandidat kuat.
Jika Kore benar dinaturalisasi, maka peluang Jamarr tampil bersama tim nasional basket putra Indonesia bakal tertutup. Sesuai peraturan FIBA, setiap tim hanya diperbolehkan memakai satu pemain naturalisasi.
"Saya rasa itu bagus untuk Timnas. Kehadiran Kore White bisa membantu tim. itu bagus untuk Indonesia, saya berharap yang terbaik," ujar Jamarr.
"Saya hanya akan fokus dan melakukan yang terbaik yang saya mampu. Keputusan siapa pemain yang dipanggil tetap berada di tangan PERBASI dan pelatih. Jadi untuk saya, saya cuma akan melakukan yang terbaik, menjadi lebih baik, dan membantu tim sebaik yang saya bisa dan menyerahkan pilihan kepada pelatih," sambungnya.
Indonesia sebetulnya memiliki stok pemain naturalisasi selain Jamarr. Setidaknya ada empat pebasket yang berstatus sebagai pemain naturalisasi saat ini yakni, Anthony Wayne Cates Jr, Ebrahim Enguio Lopez, Anthony Hargrove Jr, dan Jamarr Johnson.
Namun, hanya Jamarr dan Ebrahim Enguio Lopez yang pernah memakai seragam tim nasional basket putra Indonesia. Ebrahim bahkan sudah mempersembahkan dua medali perak SEA Games.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal