Jalani Laga Berat Kontra Persiraja, Persib Kebut Recovery Sebelum Hadapi Arema FC

Pelatih Persib menyebut Persiraja sempat memberi kesulitan.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 06 Maret 2022
Jalani Laga Berat Kontra Persiraja, Persib Kebut Recovery Sebelum Hadapi Arema FC
David da Silva dalam laga Persib kontra Persiraja. (persib.co.id)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persib Bandung tempel ketat Bali United di papan atas klasemen sementara Liga 1 2021/2022. Itu terjadi setelah berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh 3-1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (5/3).

Tambahan tiga poin itu membuat Persib memiliki 60 poin atau jumlah poin yang sama dengan Bali United sebagai pemuncak klasemen sementara. Namun, tim berjulukan Serdadu Tridatu itu masih belum melakukan pertandingan ke-29 nya.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengatakan laga melawan Persiraja sangat lah menarik sebelum hujan deras mengguyur Stadion I Gusti Ngurah Rai. Sebab, tim berjulukan Laskar Rencong itu mengubah cara bermainnya dibandingkan saat pertemuan di putaran pertama lalu.

Baca Juga:

Madura United Kecewa Kembali Kecolongan di Menit Akhir

Hasil Liga 1: Persib Sikat Persiraja 3-1, Borneo FC Juga Petik Kemenangan

"Persiraja mengubah cara bermain mereka dan sempat membuat kami kesulitan beberapa saat. Mereka juga bisa mencetak gol cukup cepat setelah kami mencetak gol pembuka," kata Robert Rene Alberts usai pertandingan.

Meski demikian, pelatih asal Belanda ini merasa timnya lebih diunggulkan dalam hal dominasi permainan dan menciptakan peluang berbahaya. Sayangnya, hanya tiga gol yang berhasil disarangkan.

"Seharusnya kami bisa mencetak gol lebih banyak dan membuat menjadi lebih mudah. Karena kami memiliki tujuh pemain yang terancam sanksi akumulasi kartu kuning dan berikutnya kami akan bermain dalam laga besar melawan Arema FC."

"Pertimbangan kami adalah bagaimana pemain tidak mendapatkan hukuman. Karena itu beberapa pemain tidak dipasang dari awal dan beberapa pemain ditarik keluar," bebernya.

Robert Rene Alberts berharap pemainnya bisa melakukan recovery dengan sangat baik. Sebab, Persib akan melakoni laga selanjutnya melawan Arema FC pada Rabu (9/3).

"Dan melihat kondisi lapangan yang berat seperti hari ini dan hanya ada waktu jeda selama tiga hari, kami harus berusaha membuat pemain siap di pertandingan berikutnya," tegasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Arema FC Liga 1 Robert Rene Alberts
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Liga Indonesia
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Beckham Putra Nugraha dan Teja Paku Alam juga belum mendapat kepastian apa bisa diturunkan atau tidak.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Liga Indonesia
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Pertemuan pertama Persib dengan Persija musim ini akan berlangsung akhir pekan nanti. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Liga Indonesia
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Wasit asal Korea Selatan, Ko Hyung-jin, mendapatkan tugas memimpin laga panas Persib Bandung vs Persija Jakarta akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Liga Indonesia
Dua 'Macan' Muda Antusias dan Termotivasi Jelang Duel Persib vs Persija di Bandung
Arlyansyah Abdulmanan dan Aditya Warman, dua pemain muda Persija, bicara soal duel kontra Persib Bandung akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Dua 'Macan' Muda Antusias dan Termotivasi Jelang Duel Persib vs Persija di Bandung
Liga Indonesia
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Duel itu akan terjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Liga Indonesia
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Partai akbar itu akan terjadi pada Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Liga Indonesia
26 Ribu Lembar Tiket Laga Persib vs Persija Terjual Habis
Padahal harga tiket Persib Bandung vs Persija Jakarta sempat naik.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 06 Januari 2026
26 Ribu Lembar Tiket Laga Persib vs Persija Terjual Habis
Liga Indonesia
Persib Ditahan Imbang Persik, Bojan Hodak Tak Puas dengan Kinerja Wasit
Persib Bandung ditahan imbang Persik Kediri 1-1 di Stadion Brawijaya, Senin (5/1).
Tengku Sufiyanto - Selasa, 06 Januari 2026
Persib Ditahan Imbang Persik, Bojan Hodak Tak Puas dengan Kinerja Wasit
Bagikan