Jalan Keluar untuk Barcelona yang Ngebet Gaet Erling Haaland

Barcelona bisa menjual Philippe Coutinho dan Antoine Griezmann untuk merekrut Haaland.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 25 Maret 2021
Jalan Keluar untuk Barcelona yang Ngebet Gaet Erling Haaland
Erling Haaland (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona dikabarkan menjadi satu di antara tim yang berdiri dalam antrean mendapatkan striker Borussia Dortmund, Erling Haaland. Ada satu langkah yang membuat Barca lebih berpeluang memboyong Erling Haaland.

Joan Laporta mulai melaksanakan programnya untuk Barcelona. Satu di antaranya adalah memperbaiki komposisi skuad yang dianggap belum cukup bagus.

Selain mempertahankan Lionel Messi, sang presiden dikabarkan juga ingin memboyong Erling Haaland. Bagi Laporta, Haaland adalah pemain yang cocok menjadi simbol Barcelona di masa depan.

Akan tetapi, mendapatkan eks Molde itu tak semudah membalikkan telapak tangan. Alasannya, Haaland punya banyak peminat dan harga yang dipatok Dortmund mencapai 100 juta euro.

Baca Juga:

5 Hal yang Mungkin Jarang Diketahui soal Bintang Baru Barcelona, Pedri

Ingin Pulangkan Neymar, Barcelona Kembali Gigit Jari

Neymar Turun Tangan Bujuk Lionel Messi Gabung PSG

Erling Haaland

Nilai tersebut sangat menyulitkan bagi Barcelona. Maklum, saat ini Barca sedang menghadapi masalah keuangan.

Namun, apakah peluang Barcelona lantas surut? Jawabannya tidak. Berdasarkan laporan Sport, Barcelona bisa menjual Philippe Coutinho dan Antoine Griezmann untuk merekrut Haaland.

Sejak bergabung dari Liverpool pada Januari 2018, Coutinho memang belum menunjukkan penampilan seperti yang diharapkan. Bahkan, mantan pemain Inter Milan itu sempat dipinjamkan ke Bayern Munchen untuk mendapatkan menit bermain.

Setelah kembali pada musim ini, Coutinho dianggap akan membuktikan diri. Namun, sang pemain justru lebih banyak di ruang perawatan karena mengalami cedera.

Oleh karena itu, mempertahankan Coutinho sama saja menyimpan barang yang tidak terpakai lagi. Jika memutuskan menjual Coutinho, Los Cules diprakirakan akan mendapatkan setidaknya 40 juta euro.

Sementara itu, Antoine Griezmann masih terus mendapatkan kritik pada musim keduanya di Barcelona. Griezmann dianggap tidak cocok menemani Lionel Messi di lini depan.

Jika menjual Griezmann dan Coutinho, Barcelona diprediksi akan mendapatkan uang yang cukup untuk membeli Haaland. Bahkan, pemasukan bisa lebih sehingga bisa digunakan untuk membayar utang.

Barcelona Breaking News LaLiga Erling Haaland
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.745

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Sosok
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Pemandu bakat Football Manager (FM) memiliki penilaian soal pemain-pemain muda ber-rating 90 plus di Football Manager 26.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Bagikan