Jalan Berliku Atlet Skateboard Menempuh Olimpiade Tokyo 2020
BolaSkor.com - Berpartisipasi di Olimpiade tentunya menjadi cita-cita bagi para atlet dunia. Membawa nama negara dan bersaing membuktikan sebagai atlet terbaik menjadi pencapaian tertinggi yang membanggakan.
Namun, bukan persoalan mudah bagi atlet-atlet untuk ikut berpartisipasi dalam event olahraga terbesar di dunia. Mereka harus melalui serangkaian rintangan yang harus dihadapi.
Seperti persaingan ketat babak kualifikasi serta latihan yang memakan waktu dan tenaga besar. Terlebih lagi di tengah mewabahnya virus Covid-19. Tentunya kesulitan yang dihadapi para atlet akan semakin besar.
Hal ini pula yang dialami atlet skateboard asal Australia, Poppy Star Olsen. Atlet berumur 21 tahun ini mengaku hampir tidak bisa mengikuti Olimpiade Tokyo 2020 karena negaranya mengalami lonjakan kasus yang tinggi
“Kita memiliki tiga kasus Covid, yang membuat kita semua terpuruk. Kita semua sempat didiskualifikasi dari beberapa kompetisi karena dianggap terlalu beresiko,” ucap Olsen dikutip dari olympics.com.
Baca Juga:
Klasemen Olimpiade Tokyo 2020: Indonesia Tertinggal dari Filipina dan Thailand
Beruntung, Olsen sudah mengantongi poin yang cukup untuk dapat lolos ke Olimpiade Tokyo 2020. Mimpinya untuk dapat berkompetisi di ajang terbesar ini dapat direalisasikan.
Namun, lagi-lagi rintangan datang menghampiri Olsen. Masih adanya ancaman virus Covid-19 membuat persiapan Olsenterganggu. Pasalnya semua skate park yang ada di negaranya harus di tutup untuk mencegah terjadinya kerumunan.
“Semua skate park di tutup dan saya ingin sekali latihan skateboard,” tuturnya.
Kesulitan ini tidak serta-merta membuatnya patah arang. Berbekal kreatifitasnya, Olsen akhirnya mengubah tempat tidurnya menjadi ramp skateboard. Alhasil Olsen dapat tetap berlatih untuk mempersiapkan dirinya.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal