Jaimerson Xavier Segera Diumumkan Persis Solo?

Persis Solo akan kedatangan pemain asing pada pekan ini.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 27 Mei 2022
Jaimerson Xavier Segera Diumumkan Persis Solo?
Jaimerson Xavier. (Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persis Solo akan kedatangan pemain asing pada pekan ini. Satu nama mengarah pada bek asal Brasil, Jaimerson Xavier, yang sudah hadir saat Laskar Sambernyawa mengalahkan Persebaya Surabaya 2-1 di Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (22/5).

Persis Solo menjadi salah satu tim yang sama sekali belum mengumumkan pilar asing. Klub milik Kaesang Pangarep bersama Kevin Nugroho dan Mahendra Agakhan Thohir ini baru mengenalkan skuat lokal.

Armada domestik yang dimilik Persis Solo sudah terlihat bagus. Kemenangan atas Persebaya dalam laga HUT ke-729 Surabaya menjadi bukti kualitas dan mentalitas skuat Jacksen Tiago.

Namun kualitas itu tentu saja akan meningkat ketika pemain asing bergabung. Pelatih Persis Solo, Jacksen Tiago pun memberi sinyal pemain asing segera merapat pekan ini.

Baca Juga:

Fokus Piala Presiden 2022, Persis Solo Tolak Ajakan Bhayangkara FC dan PSIS

Jacksen Tiago Bicara Kemenangan Persis Solo dan Kehadiran Pasoepati di GBT

"Kami pikir mereka pertengahan Mei, sekitar tanggal 26-27, atau awal Juni, sudah bisa hadir. Jeda satu bulan untuk melakukan persiapan saya pikir sudah cukup baik," kata Jacksen Tiago.

Jaimerson Xavier menjadi salah satu sosok yang disebut-sebut segera gabung Persis Solo. Jaime, sapaan akrabnya, terlihat hadir di GBT menyaksikan Persis Solo bertanding.

Jacksen Tiago ketika dimintai keterangan terkait hadirnya Jaime hanya tersenyum. Dia menyebut segala kemungkinan bisa saja terjadi dalam waktu kedepan.

"Sebenarnya tidak, jelas tidak, tapi bisa ya," kata Jacksen yang kemudian tertawa.

Jacksen menyebut kekuatan Persis Solo sudah bagus. Ke depan, selain pemain asing, Persis Solo punya rencana mendatangkan pemain lokal lagi.

"Ada lokal maupun asing yang akan gabung dengan kita. Aku yakin tim ini akan menjadi tim yang cukup kompetitif. Aku tidak bicara bagus sekali, tapi cukup kompetitif untuk bersaing dengan kontestan lain," papar Jacksen.

Rombongan tim Persis Solo sudah kembali dari Surabaya pada Senin (23/5) sore. Mereka sudah memulai latihan lagi pada Selasa (24/5). Latihan skuat Persis Solo masih tertutup dari awak media. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Jaimerson da Silva Xavier Persis Solo Jacksen f tiago Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.640

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Pertandingan penuh tekanan akan tersaji di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) dini hari WIB ketika Chelsea menjamu Wolverhampton Wanderers.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Jadwal
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Simak link streaming Sunderland vs Arsenal pada pekan ke-11 Premier League 2025/2026. The Gunners sedang on fire dengan 10 kemenangan beruntun, namun Sunderland siap membuat kejutan besar. Cek jadwal siaran langsung dan link resminya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Timnas
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Italia
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
AC Milan menantang Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Parma sedang dalam tren negatif, sementara Milan memburu posisi puncak. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Bhayangkara Presisi Lampung FC berhasil mengalahkan Bali United 2-1, pada laga yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Bagikan