Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia Senior dan U-18 di Turki
BolaSkor.com - Timnas Indonesia Senior dan U-18 sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki. TC ini sebagai persiapan Timnas Indonesia Senior menuju Piala AFF 2020 di Singapura, 5 Desember 2021 sampai 1 Januari 2022. Sedangkan bagi Timnas Indonesia U-18, TC ini sebagai persiapan Skuat Garuda Muda menatap Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
Ada 25 pemain yang tergabung ke Timnas Indonesia Senior dalam menjalani TC di Turki. Sedangkan ada 36 pemain yang tergabung dalam Timnas Indonesia U-18 TC kali ini.
Baca Juga:
PSSI Jelaskan Alasan Shin Tae-yong Butuh Pemain Naturalisasi di Skuat Timnas
Elkan Baggott Tegaskan Kesiapan dan Bicara soal Timnas Afghanistan
Dalam TC di Turki, Timnas Indonesia Senior melakoni laga FIFA Matchday melawan Afghanistan (16 November). Lalu laga uji coba bertajuk FIFA A Match melawan Myanmar (25 November). Satu laga lainnya dijadwalkan melawan klub lokal Turki, Antalyanspor.
Sedangkan Timnas Indonesia U-18 dijadwalkan melakoni uji coba dua kali melawan Antalyanspor U-18. Satu uji coba lainnya masih belum diketahui lawannya.
Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia Senior dan U-18 di Turki:
Timnas Indonesia Senior:
1. Timnas Indonesia Vs Afghanistan, 16 November 2021 pukul 21.00 WIB Live Indosiar
2. Timnas Indonesia Vs Myanmar, 25 November 2021 pukul 21.00 WIB Live Indosiar
3. Timnas Indonesia Vs Antalyanspor, 28 November 2021 pukul 21.00 WIB Live Indosiar
Timnas Indonesia U-18:
1. Timnas Indonesia U-18 Vs Antalyanspor U-18, 21 November 2021
2. Timnas Indonesia U-18 Vs Antalyanspor U-18, 24 November 2021
3. Timnas Indonesia U-18 Vs (Lawan Belum Konfirmasi), 27 November 2021
Tengku Sufiyanto
17.644
Berita Terkait
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC