Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Tandang ke Myanmar dan Vietnam

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 21 Mei 2024
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Tandang ke Myanmar dan Vietnam
Selebrasi pemain Timnas Indonesia menyambut gol Egy Maulana Vikri melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (23/12) sore WIB. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde Nugroho)

BolaSkor.com - Federasi sepak bola Asia Tenggara atau AFF telah melakukan drawing atau undian babak penyisihan grup Piala AFF 2024 atau yang mulai tahun ini bernama ASEAN Cup di Hanoi, Vietnam, Selasa (21/5). Hasil undian itu menempatkan Timnas Indonesia di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Sementara itu, dari Grup A terdapat juara bertahan Thailand. Tim Gajah Perang satu grup dengan Malaysia, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei Darussalam dan Timor Leste. Babak play-off digelar pada 7 dan 14 September 2024.

Berdasarkan jadwal pertandingan, Timnas Indonesia akan melakoni partai perdana Grup B dengan menghadapi Myanmar. Laga itu digelar di kandang Myanmar pada Minggu (24/11).

Tiga hari berselang, Rabu (27/11), Timnas Indonesia akan menjamu Laos. Pertandingan ini kemungkinan besar berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Baca Juga:

Hasil Undian Piala AFF 2024: Timnas Indonesia di Grup B Bersama Vietnam

Jelang Lawan Irak dan Filipina, Mengingat Lagi 5 Laga Terakhir Timnas Indonesia di SUGBK

Uji Coba Timnas Indonesia Vs Tanzania Terbuka untuk Umum, Harga Tiket Segera Dirilis

Timnas Indonesia akan kembali melakoni laga tandang pada matchday 3. Skuad Garuda akan bertandang ke ke Hanoi untuk menantang tuan rumah Vietnam pada Sabtu (30/11).

Setelah away dari Vietnam, Tim Merah-Putih bakal kembali memainkan laga kandang, sekaligus menutup babak grup. Pada laga terakhir ini, Timnas Indonesia menjamu Filipina di SUGBK, Sabtu (7/12).

Nantinya, dua tim terbaik dari Grup A dan Grup B akan mendapatkan tiket ke babak semifinal, dengan format kandang-tandang, yang juga diberlakukan untuk partai final. Babak semifinal digelar pada 10-11 dan 13-14 Desember, sedangkan final pada 18 dan 21 Desember 2024.

Sejak digelar pertama kali pada 1996, Timnas Indonesia belum pernah menjadi juara dalam turnamen yang sempat bernama Piala Tiger ini.

Prestasi terbaik Tim Merah-Putih adalah menjadi runner-up sebanyak enam kali, di antaranya pada tahun 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020 (digelar pada 2021 karena pandemi COVID-19).

Berikut Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024:

Myanmar Vs Timnas Indonesia, Minggu 24 November 2024

Timnas Indonesia Vs Laos, Rabu 27 November 2024

Vietnam Vs Timnas Indonesia, Sabtu 30 November 2024

Timnas Indonesia Vs Filipina, Sabtu 7 Desember 2024.

Timnas Indonesia Piala aff Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.718

Berita Terkait

Liga Indonesia
Lengkapi Slot Pemain Asing, Persebaya Surabaya Datangkan Jawara India Super League
Dia adalah Slavko Damjanovic.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 07 Juli 2024
Lengkapi Slot Pemain Asing, Persebaya Surabaya Datangkan Jawara India Super League
Liga Dunia
Hadapi Argentina di Semifinal, Kanada Tidak Akan Bertahan
Kanada kalah saat menghadapi Argentina di fase grup.
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Juli 2024
Hadapi Argentina di Semifinal, Kanada Tidak Akan Bertahan
Liga Indonesia
Arema FC Tetap Gunakan Kiper Asing, Kini Bajak Kiper Madura United
Singo Edan resmi memperkenalkan kiper asal Brasil, Lucas Frigeri, sebagai pemain anyar, Sabtu (6/7) kemarin.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 07 Juli 2024
Arema FC Tetap Gunakan Kiper Asing, Kini Bajak Kiper Madura United
Liga Dunia
Brasil Butuh Waktu untuk Merenovasi Tim
Pelatih Brasil Dorival Junior mengakui saat ini Brasil masih dalam proses perombakan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Juli 2024
Brasil Butuh Waktu untuk Merenovasi Tim
Piala Eropa
Hadapi Spanyol di Semifinal Euro 2024, Kondisi Hidung Bisa Hambat Performa Kylian Mbappe
Cedera hidung yang dialami Kylian Mbappe menjadi perhatian utama Prancis.
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Juli 2024
Hadapi Spanyol di Semifinal Euro 2024, Kondisi Hidung Bisa Hambat Performa Kylian Mbappe
Liga Indonesia
Persib Kembali Datangkan Tyronne del Pino
Statistik yang menjanjikan menjadi alasannya.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 07 Juli 2024
Persib Kembali Datangkan Tyronne del Pino
Basket
Hasil IBL 2024: Gagal Mengulang Hasil Manis, Status Juara Reguler Dewa United Banten Tak Tergoyahkan
Dewa United Banten kalah 75-90 dari Satria Muda Pertamina.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 07 Juli 2024
Hasil IBL 2024: Gagal Mengulang Hasil Manis, Status Juara Reguler Dewa United Banten Tak Tergoyahkan
Piala Eropa
Euro 2024: Ronald Koeman Pilih Spanyol sebagai Lawan Belanda di Final
Koeman menegaskan timnya tidak gentar menghadapi Inggris di semifinal.
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Juli 2024
Euro 2024: Ronald Koeman Pilih Spanyol sebagai Lawan Belanda di Final
Liga Dunia
Hasil Copa America 2024: Bantai Panama, Kolombia Melenggang ke Semifinal
Kolombia menang 5-0 atas Panama.
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Juli 2024
Hasil Copa America 2024: Bantai Panama, Kolombia Melenggang ke Semifinal
Piala Eropa
7 Fakta Menarik dari Kemenangan Belanda atas Turki
Untuk keenam kalinya dalam sejarah, Belanda melaju ke semifinal Euro.
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Juli 2024
7 Fakta Menarik dari Kemenangan Belanda atas Turki
Bagikan