Jadwal Siaran Langsung Kualifikasi Piala Asia U-16 2020: Timnas Indonesia U-16 Vs Brunei
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-16 akan kembali berlaga. Garuda Muda asuhan Bima Sakti bakal melakoni laga ketiga Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 menghadapi Brunei Darussalam di Stadion Madya, Senayan, Jumat (20/9).
Kemenangan dengan skor besar menjadi incaran. Hal ini penting untuk memperkuat selisih gol jelang pertandingan terakhir melawan China pada 22 September.
Timnas Indonesia U-16 saat ini berada di puncak dengan poin enam. Selisih gol plus 18 membuat Indonesia mengungguli China yang juga telah mengoleksi enam poin.
Baca Juga:
Bukan Timnas Indonesia U-16, tapi Korea Utara yang Pegang Rekor Kemenangan Terbesar Sejauh Ini
Kemenangan 15-1 buat Timnas Indonesia U-16 Raih Posisi Puncak dan di Atas China
Sebelumnya, Garuda Muda menang 15-1 atas Kepulauan Mariana Utara dan 4-0 atas Filipina. Sedangkan China menggebuk Filipina 6-0 dan Brunei Darussalam 7-0.
Hanya juara grup dan empat runner-up terbaik dari 11 grup yang akan lolos ke Piala Asia U-16, yang direncanakan digelar di Bahrain, 16 September sampai 3 Oktober.
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-16:
Timnas Indonesia U-16 Vs Brunei Darussalam, pukul 19.00 WIB Live RCTI
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal