Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming AC Milan Vs Red Star Belgrade
BolaSkor.com - AC Milan akan berhadapan dengan Crvena Zvezda alias Red Star Belgrade di San Siro untuk matchday keenam Liga Champions 2024-2025. Laga ini dijadwalkan berlangsung Kamis (12/12) pukul 03.00 WIB.
Tuan rumah Milan telah mengumpulkan sembilan poin dari tiga kemenangan dan dua kekalahan di ajang ini. Di sisi lain, Red Star hanya memiliki tiga poin hasil dari satu kemenangan dan empat kekalahan, dengan total kebobolan 17 gol.
Milan mengawali dua pertandingan pertama dengan hasil yang kurang memuaskan, kalah 1-3 dari Liverpool dan 0-1 dari Bayer Leverkusen. Namun, mereka berhasil bangkit dan memenangkan tiga pertandingan berikutnya.
Baca Juga:
AC Milan Kalah, Paulo Fonseca Salahkan Wasit
Hasil Serie A: Kalahkan AC Milan 2-1, Atalanta ke Puncak Klasemen
Milan secara berturut-turut mengalahkan Club Brugge, juara bertahan Real Madrid, dan Slovan Bratislava.
Di sisi lain, Red Star mengalami kekalahan beruntun dalam empat pertandingan pertama mereka, termasuk kekalahan telak 0-4 saat menghadapi rival sekota Milan, Inter Milan.
Setelah menelan kekalahan 0-4 dari Inter, kini Red Star kembali ke Kota Milan untuk menantang Rossoneri. Di atas kertas, sulit untuk tim tamu untuk memetik poin di San Siro.
Meskipun baru kalah 1-2 dari Atalanta di Serie A, Milan masih lebih diunggulkan dibanding Red Star.
View this post on Instagram
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Kamis (12/12)
03.00 WIB - AC Milan Vs Red Star - Vidio
Yusuf Abdillah
10.061
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen