Jadon Sancho dan 5 Pemain Manchester United yang Berseberangan dengan Erik Ten Hag

Berikut ini adalah lima pemain Manchester United yang berseberangan dengan Erik ten Hag selain Jadon Sancho:
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 07 Desember 2023
Jadon Sancho dan 5 Pemain Manchester United yang Berseberangan dengan Erik Ten Hag
Erik ten Hag (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Erik ten Hag diterpa kabar tidak sedap pada musim keduanya di Manchester United. Sebab, beredar isu sejumlah pemain yang mulai berbeda kubu dengan sang pelatih.

Jadon Sancho adalah pemain yang paling jelas terlihat bertentangan dengan sang pelatih. Sancho yang sebelumnya mengkritik Ten Hag di media masih enggan meminta maaf hingga saat ini.

Akibatnya, pemain asal Inggris itu dicoret dari skuad utama Man United. Terakhir kali Sancho tampil adalah ketika menghadapi Nottingham Forest pada 26 Agustus 2023.

Selain Sancho, ada sejumlah pemain lainnya yang dikabarkan tidak punya hubungan baik dengan Ten Hag. Bahkan, jumlahnya mencapai 50 persen.

Baca Juga:

Ketika Aston Villa Bikin Manchester City Hanya Lepaskan Dua Tembakan

Kepung Wasit, Manchester City Didakwa FA

Kemarahan Erling Haaland kepada Wasit Berlanjut ke Dunia Maya

Berikut ini adalah lima pemain Manchester United yang berseberangan dengan Erik ten Hag:

Casemiro

Hubungan Casemiro dan Erik ten Hag dikabarkan retak pada musim ini. Casemiro tidak terima dengan sejumlah keputusan sang pelatih.

Awalnya, Casemiro diharapkan memberian kualitas tambahan di sektor gelandang Manchester United. Namun, belakangan ini sang pemain jadi jarang tampil. Kabarnya, Ten Hag merasa Casemiro kurang cair dalam memberikan bola.

Selain itu, Ten Hag juga menyoroti kedisiplinan Casemiro dalam bermain. Sebab, pemain asal Brasil itu kerap mendapatkan kartu merah yang merugikan tim.

Kesal berada di bangku cadangan, Casemiro pun mulai menjauh dari Ten Hag. Tidak menutup kemungkinan sang pemain pergi pada jendela transfer tahun depan.

Raphael Varane

Mantan pemain Real Madrid lainnya, Raphael Varane, mengalami nasib serupa dengan Casemiro. Varene tersingkir dari tim utama.

Ten Hag melihat kemampuan Varane telah merosot. Bahkan, meskipun tidak cedera, bek asal Prancis itu bukan lagi pilihan pertama. Posisi Varane pun kini ditempati Harry Maguire.

Tidak heran, kabar perselisihan pun berembus di antara Ten Hag dan Varane. Isu semakin kencang ketika Manchester United tumbang pada laga derby melawan Mancheter City.

Anthony Martial

Perselisihan Anthony Martial dengan Erik ten Hag terekam kamera. Ten Hag tidak segan untuk memarahi Martial dari pinggir lapangan.

Pemandangan itu terlihat ketika Manchester United bertamu ke markas Newcastle United. Martial yang gagal merebut bola mendapatkan omelan dari Ten Hag. Eks Ajax Amsterdam itu melihat Martial tidak punya semangat dalam mengejar bola.

Martial yang tidak terima pun melakukan perlawanan. Ia terlihat malah melambaikan tangan kepada sang pelatih.

Marcus Rashford

Satu di antara drama yang terjadi pada duel melawan Newcastle United adalah penampilan loyo yang ditunjukkan Marcus Rashford. Hal itu membuat Erik ten Hag marah.

Rashford menjadi penggawa Manchester United paling disorot ketika menghadapi Newcastle. Rashford dianggap malas berlari ketika Manchester United kehilangan bola.

Usai pertandingan, Ten Hag menegaskan akan menemui Rashford untuk membicarakan apa yang terjadi. Hal itu berpotensi memperkeruh hubungan keduanya setelah kasus dugem yang dilakukan Rashford setelah Man United kalah melawan Man City.

Donny van de Beek

Pemain berikutnya adalah Donny van de Beek. Meskipun merupakan anak asuh Ten Hag di Ajax, tetapi itu tidak menjamin hubungan keduanya menjadi mesra.

Van de Beek berharap mendapatkan menit bermain yang cukup ketika Erik ten Hag masuk menukangi Manchester United. Namun, hal itu tidak terjadi hingga saat ini.

Van de Beek masih menjadi pemain cadangan dan tidak masuk dalam skema Ten Hag. Kabarnya, pemain asal Belanda itu ingin mencari pelabuhan baru pada tengah musim.

Donny van de Beek Raphael varane Casemiro Anthony Martial Marcus Rashford Breaking News Manchester United Trivia Sepak Bola
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.127

Berita Terkait

Bulu Tangkis
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) akan melakukan uji coba penerapan peraturan baru pada ajang Indonesia Masters 2026.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026 dini hari WIB. El Real tanpa Mbappe, Los Rojiblancos siap bikin kejutan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Lainnya
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Bonus sebesar Rp465,25 miliar itu langsung cair hanya dalam waktu 14 hari setelah penutupan ajang yang berakhir pada 20 Desember 2025 itu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Sosok
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Kekuatan finansial Serie A tak bisa menandingi Premier League, tetapi sejarah juga mencatat penjualan termahal sepanjang masa dari Serie A. Siapa saja mereka?
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bandung bjb Tandamata menyambut laga perdana Proliga 2026 dengan kepercayaan diri tinggi. Tim kebanggaan Jawa Barat akan menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Spanyol
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone menyadari potensi bahaya yang bisa dihadirkan Vinicius.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Bagikan