Jadi yang Paling Tua, Petrucci Pikul Beban Paling Berat
BolaSkor.com - Pembalap KTM Tech3, Danilo Petrucci, mengakui beban di pundaknya cukup besar saat ini. Rider asal Italia itu menjadi yang paling senior di pabrikan Austria tersebut.
Petrucci bakal memasuki 31 tahun pada MotoGP 2021. Dibandingkan dengan tiga rider KTM lainnya yakni Brad Binder (25), Miguel Oliveira (26), dan Iker Lecuona (21), ia menjadi yang paling tua.
Namun, Petrucci bisa sedikit lega mengingat KTM memberikan motor dengan spesifikasi pabrikan kepada Tech3. Dengan prestasi di MotoGP 2020, Petrucci percaya bisa melambungkan panji tim anyarnya tersebut.
“Sebagai contoh, Miguel Oliveira memenangi dua balapan dengan Tech3 musi lalu. Jadi, saya tidak peduli dengan tekanan karena dukungan penuh pabrikan di belakang dan tugas saya hanya berada di depan,” ujar Petrucci dikutip dari Autosport.
Baca Juga:
Petrucci memasuki musim keenamnya di MotoGP. Berbagai motor pernah dicicipi rider berjuluk Petrux tersebut.
Saat ini, jarak antara tim pabrikan dan satelit juga sudah tidak ada. Jadi, Petrucci percaya diri bisa unjuk gigi pada MotoGP 2021.
“Jika mendapat motor yang sama dengan tim pabrikan, seperti yang pernah saya dapat di Pramac Ducati, artinya setiap rider bisa berjuang menjadi yang terbaik,” ujar Petrucci.
“Saya juga tidak melihat ada perbedaan dengan tim pabrikan KTM. Dalam arit, kami juga mendapat duungan penuh dari mereka.”
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions