AFC Challenge League
Jadi Wakil Merah Putih, Dewa United Banten FC Bertekad Ukir Sejarah di AFC Challenge League 2025/2026
BolaSkor.com - Dewa United Banten FC bertekad mengukir sejarah di AFC Challenge League 2025/2026.
Tim kebanggaan Anak Dewa itu akan berjuang maksimal demi meraih prestasi terbaik sebagai wakil Indonesia di salah satu kompetisi antarklub Asia itu.
Berdasarkan hasil drawing atau undian yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (28/8), Dewa United Banten FC tergabung di Grup E bersama Shan United FC (Myanmar), Tainan City FC (Tiongkok Taipei), dan Phnom Penh Crown FC (Kamboja).
Baca Juga:
Dewa United Banten FC Tuan Rumah Grup E AFC Challenge League 2025/2026
Hasil Super League 2025/2026: Dewa United Banten FC Raih Kemenangan Perdana Usai Gasak Persik
Kandang Dewa United Banten FC, Banten International Stadium Berpeluang Jadi Venue Timnas Indonesia
Lihat postingan ini di Instagram
Musim lalu merupakan edisi perdana AFC Challenge League, di mana Madura United menjadi wakil dari Indonesia.
Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United, berhasil melaju hingga babak semifinal sebelum dikalahkan tim dari Kamboja, Svay Rieng, dengan agregat 3-6.
"AFC Challenge League ini merupakan kompetisi baru di Asia, dan bagi kami ini menjadi momen penting," kata Presiden Dewa United Banten FC, Ardian Satya Negara.
"Kami akan mempersiapkan diri sebaik mungkin agar bisa meraih hasil terbaik dan membanggakan Indonesia," ujarnya menambahkan
Dewa United Banten FC Meminta Dukungan Masyarakat Indonesia
Ardian berharap kiprah Dewa United Banten FC di pentas Asia pada musim ini mendapatkan dukungan dari masyarakat Indonesia.
Pasalnya, kata Ardian, Dewa United Banten FC bukan hanya mewakili Banten atau Super League, tetapi membawa nama Indonesia.
"Kami berharap bisa membawa semangat dan nama Indonesia di kancah Asia."
"Semoga dukungan penuh dari masyarakat Indonesia terus mengalir dalam perjalanan kami berprestasi di Asia," tutur Ardian.
Dewa United Banten FC Merasa Terhormat Jadi Tuan Rumah Grup E
Rizqi Ariandi
7.748
Berita Terkait
Breaking News: Casemiro Konfirmasi Angkat Kaki dari Manchester United
Hobi Keluhkan Strategi Parkir Bus Lawan, Arne Slot Disentil Legenda Liverpool
Hasil Indonesia Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Melangkah ke Perempat Final
Akhiri Puasa Gol, Robert Lewandowski Samai Cristiano Ronaldo, Neymar, dan Harry Kane
Anthony Sinisuka Ginting Mundur dari 16 Besar Indonesia Masters 2026, Pelatih Ungkap Alasannya
Manchester United Turun Drastis, Liverpool Jadi Klub Inggris dengan Pendapatan Tertinggi
Liga Europa: Ujian Aston Villa di Istanbul
Liverpool Hantam Marseille, Arne Slot Puji Mohamed Salah
Eksodus Pemain Liga India Berlanjut, Dewa United Banten FC Datangkan Noah Sadaoui
Gagal Clean Sheet Lagi, Barcelona Diminta Segera Benahi Lini Belakang