Jadi Pelatih Persija, Sergio Farias Bawa Dua Asisten dari Brasil
BolaSkor.com – Persija Jakarta telah resmi menunjuk Sergio Farias sebagai pelatih untuk Liga 1 2020. Pelatih asal Brasil tersebut akan dikontrak selama satu musim ke depan dengan opsi perpanjangan.
Untuk melatih Persija Jakarta, Sergio Farias akan membawa dua asisten pelatih dari Brasil. Nantinya asisten pelatih itu bakal diduetkan dengan Sudirman yang juga masih menempati posisi sebagai asisten pelatih.
“Memang di luar daripada skuat dan manajemen, asisten pelatih masih sama dengan yang musim lalu. Pelatih membawa dua asisten dari Brasil ya, kalau enggak salah Stefano sama Rodrigues,” kata Presiden Persija Jakarta, Ferry Paulus.
Baca Juga:
Mengenal Sergio Farias, Pelatih Baru Persija Jakarta dengan Segudang Prestasi
“Kemudian untuk asisten yang masih diperpanjang ada pada Liga 1 2020 ialah Jenderal Sudirman, ada Fauzi dan ada juga yang lainnya,” mantan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu menambahkan.
Persija sudah melakukan latihan perdana pada di Lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma, Senin (13/1). Akan tetapi, Sergio Farias belum terlihat mendampingi tim, karena masih mengurusi visa dan izin lainnya.
“Latihan perdana harus kita mulai meskipun belum ada pelatih kepala, tapi untuk persiapan berikutnya kalau tidak salah hari Rabu Evan Dimas sudah bergabung, besok itu ada beberapa pemain yang juga akan hadir,” tutup Ferry Paulus.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC