Jadi Kapten Persib, Rachmat Irianto Terkejut hingga Merasa Lega
BolaSkor.com - Bek Persib Bandung, Rachmat Irianto mengaku terkejut saat menghadapi RANS Nusantara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (4/9). Pasalnya, ia dipercaya sebagai kapten tim.
Pemain yang akrab disapa Rian ini mengatakan kapten Persib sebelumnya dipercayakan kepada Marc Klok, Achmad Jufriyanto atau I Made Wirawan. Itu bisa dibuktikan di tujuh laga Persib sebelumnya.
"Tiba-tiba saya dikasih ban kapten, terkejut. Tapi ya sudah, mau bagaimana lagi, saya harus menerima memimpin rekan-rekan dan semua bersyukur hasilnya baik," ungkap Rian usai pertandingan.
Rian pun mengaku merasakan beban dalam mengemban kepercayaan yang telah diberikan untuk menjadi kapten Persib. Beruntung, Persib berhasil mengalahkan RANS Nusantara FC dengan skor 2-1.
Baca Juga:
Persib Menang 2-1, Luis Milla Soroti Penampilan di Paruh Kedua
Marko Simic Ungkap Ambisi dan Tantangan di Klub Baru FK Radnicki 1923
"Beban pasti, tapi dibawa enjoy saja dan akhirnya ya menang," tuturnya.
Mengenai kemenangan Persib, Rian mengaku senang. Menurutnya kemenangan ini sangat penting bagi timnya yang terpuruk di klasemen sementara Liga 1 2022/2023.
"Tentunya sangat senang bisa kembali meraih kemenangan, bahwa ini sangat penting bagi Persib Bandung dan ditunggu-tunggu," katanya.
Rian memastikan akan meraih kemenangan demi kemenangan di laga-laga selanjutnya. Sehingga posisi Persib di papan klasemen Liga 1 2022/2023 semakin lebih baik lagi.
"Dan tentunya pertandingan ini, cukup senangnya sampai di sini agar tidak terbawa sampai pertandingan selanjutnya karena pertandingan selanjutnya lebih berat lagi melawan Arema, bahwa kita harus lebih fokus, semangat, dan lebih kerja keras lagi untuk mengambil 3 poin," tegasnya.
Selanjutnya Persib akan melawan Arema FC. Laga ini akan digelar di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (11/9).(Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta