Jadi Kapten Persebaya Surabaya, Ruben Sanadi: Bukan Tanggung Jawab Mudah

Djadjang Nurdjaman punya alasan kuat menunjuk Ruben Sanadi sebagai kapten Persebaya.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 16 Januari 2019
Jadi Kapten Persebaya Surabaya, Ruben Sanadi: Bukan Tanggung Jawab Mudah
Ruben Sanadi dan rekrutan anyar Persebaya, Hansamu Yama. (BolaSkor.com/Kurniawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Catatan tampil sebanyak 28 kali di Liga 1 2018 lalu membawa Ruben Karel Sanadi ditunjuk sebagai kapten tim Persebaya Surabaya di musim 2019. Pemain berusia 32 tahun itu menggantikan Rendi Irwan yang telah mengemban ban kapten sejak di Liga 2 2017.

Setelah laga terakhir Liga 1 2018 melawan PSIS Semarang, Rendi Irwan menyerahkan ban kapten Persebaya kepada Misbakus Solikin yang merupakan wakil kapten. Rendi sudah menyampaikan ke tim pelatih, pemain, dan manajemen akan melepaskan posisi kapten di Liga 1 2019 nanti.

Sebagai gantinya, pelatih Persebaya Djadjang Nurjaman menunjuk Ruben Sanadi. Pelatih asal Majalengka itu mengatakan kontribusi musim lalu menjadi alasan kuat menunjuk Ruben menjadi kapten anyar.

Meski berposisi sebagai bek kiri, Ruben Sanadi tampil impresif dengan mencetak tujuh assists. Terbanyak di skuat Green Force musim lalu.

Baca Juga:

Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Hansamu Yama

Striker Incaran Bertahan di Barito Putera, Ini Reaksi Djanur

“Ruben berpengalaman dan cukup lama bergabung. Saya sudah punya perhitungan. Dia akan menjadi pemain inti dan itu syarat menjadi kapten,” katanya di Kantor Marketing Persebaya di Jl. Hayam Wuruk, Surabaya, Rabu (16/1) siang.

"Selain itu, dia punya jiwa kepemimpinan. Untuk kapten kedua, masih belum saya putuskan," imbuh Djanur.

Pemain kelahiran Biak Numfor itu mengikuti jejak Aji Santoso sebagai kapten Persebaya dari luar Surabaya. Bahkan, tim pujaan Bonek ini pernah dipimpin oleh pemain asing, yakni Anderson da Silva asal Brasil.

Ruben Sanadi mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Djanur. Dia menganggap kepercayaan itu merupakan tanggung jawab besar. Dia pun meminta rekan-rekannya saling membantu di skuat Bajul Ijo, julukan lain Persebaya, agar musim depan lebih konsisten.

"Saya bukan orang asli Surabaya, tentu ini bukan tanggung jawab yang mudah. Semoga pemain lain bisa saling bantu karena kita tim. Target saya hanya ingin berkontribusi membawa tim tampil konsisten dan hasil akan mengikuti usaha kerja keras kami," beber Ruben.

Dia pun berjanji akan bekerja keras. Bila tim sudah bekerja keras, menurut dia, hasil akan lebih baik. "Apalagi kami punya pelatih terbaik," katanya. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)

Breaking News Ruben sanadi Persebaya surabaya Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Teken Kontrak Baru, Rizky Ridho Bertahan di Persija Jakarta hingga 2028
Persija Jakarta resmi memagari Rizky Ridho dengan kontrak baru berdurasi tiga tahun (2028).
Arief Hadi - Minggu, 16 November 2025
Teken Kontrak Baru, Rizky Ridho Bertahan di Persija Jakarta hingga 2028
Piala Dunia
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Pelatih Inggris Thomas Tuchel mengatakan akan mempertimbangkan untuk menyanyikan lagu "God Save the King" di Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Spanyol
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Barcelona memutuskan menarik diri dari perburuan striker Kamerun Etta Eyong, yang sedang bersinar bersama Levante.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Italia
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis mengecam UEFA dan FIFA setelah ada pemainnya yang pulang membawa cedera selepas membela tim nasional.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Inggris
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Manchester United dikabarkan telah menyiapkan rencana terkait masa depan Andre Onana saat masa peminjamannya di Trabzonspor selesai.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Inggris
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Liverpool dikabarkan sudah bersiap memburu penyerang baru yang akan diproyeksikan sebagai pengganti Mohamed Salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Piala Dunia
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Spanyol akan menghadapi Georgia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup E di Boris Paichadze Dinamo Arena.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Jadwal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Laga ini merupakan persiapan Skuad Garuda Muda menghadapi SEA Games 2025 Thailand, Desember mendatang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 15 November 2025
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Jadwal
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Pertarungan krusial akan tersaji di Grup E Kualifikasi Piala Dunia 2026 saat tuan rumah Georgia menjamu Spanyol.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Liga Dunia
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Mantan wonderkid Barcelona Vitor Roque terancam hukuman berat karena unggahannya di media sosial.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Bagikan