Jadi Kapten Borneo FC, Diego Michiels Tertantang untuk Lebih Kalem
BolaSkor.com - Bek naturalisasi, Diego Michiels, mengaku tertantang dengan keputusan pelatih Iwan Setiawan menjadikannya kapten Borneo FC. Diego Michiels ditunjuk tak lepas lantaran salah satu pemain yang cukup lama membela Pesut Etam.
Hal ini berkaitan dengan sikapnya di lapangan. Diego Michiels diketahui merupakan pemain yang punya tempramental tinggi.
Diego Michiels sebelumnya beberapa kali melakukan tindakan kurang pantas di lapangan, yang justru merugikan tim sendiri.
"Jujur, siapapun tidak mengapa menjadi kapten bagi saya. Saya juga kaget menjadi kapten, tapi senang juga. Bos dan pelatih telah memberi kepercayaan ke saya, jalani saja," kata Diego Michiels.
"Tentu ini menjadi motivasi buat saya. Saya juga tidak boleh emosi, harus santai. Saya pikir beberapa bulan yang lalu dan di musim lalu sudah agak kurang, telah agak dewasa," jelas pemain yang memiliki tattoo di sekujur tubuhnya ini.
Sementara itu, Presiden Borneo FC, Nabil Husein, berharap Diego Michiels lebih kalem serta mampu menjaga nama baik, terutama Borneo FC dengan status kapten yang disandang. "Saya pikir ia punya jiwa pemimpin, hanya belum keluar saja. Harapannya tentu Diego lebih bertanggung jawab," jelas Nabil Husein.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Link Streaming Borneo FC vs Dewa United Banten FC 5 November 2025, Live Sebentar Lagi
Borneo FC dan Persija Pesaing Terkuat, Atep Bicara Kans Persib Hattrick Juara
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Raih 8 Kemenangan Beruntun, Malut United Kalahkan Semen Padang
Klasemen Sementara Super League 2025/2026 hingga Pekan Ketujuh: Borneo FC Tak Terbendung, Persija Digusur PSIM
Persija Kembali Kalah karena Main Tidak Efektif, Mauricio Souza Kesal
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Sempurna Usai Beri Persija Kekalahan Beruntun
Pelatih Persija Tak Heran Borneo FC Ada di Puncak Klasemen dengan Catatan Mentereng
Link Streaming Borneo FC Samarinda vs Persija Jakarta Minggu 28 September 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Borneo FC Samarinda vs Persija Jakarta, Minggu 28 September 2025