Jadi Juara Dunia, Eko Yuli Diguyur Bonus Rp 420 Juta


BolaSkor.com - Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, mendapat apresiasi dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, atas prestasi cemerlangnya pada Kejuaraan Dunia Angkat Besi di Ashgabat beberapa waktu lalu. Eko berhasil menjadi juara sekaligus memecahkan rekor dunia.
Prestasi yang ditorehkan Eko membuat Presiden tak segan memberikan bonus kepada peraih medali emas Asian Games 2018. Eko mendapat hadiah sebesar Rp 220 juta dari Presiden.
Adapun Kementrian Pemuda dan Olahraga juga turut memberikan bonus kepada Eko. Hadiah sebesar Rp 200 juta diberikan kepada lifter berusia 29 tahun itu.
"Kami sebagai atlet hanya bisa memberikan yang terbaik untuk negara. Kami berangkat pun dengan biaya tidak murah, dan alhamdullilah kami bisa memberikan yang terbaik," tutur Eko.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, berharap dengan adanya apresiasi dari pemerintah membuat semangat atlet Indonesia terus terpacu. Eko juga dipatok target merebut medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020.
Selain Eko, Menpora juga sudah menyiapkan bonus untuk atlet angkat beban Indonesia, Sri Hartati. Seperti Eko, Sri Hartati juga berhasil menjadi juara dunia angkat beban.
"Pemerintah betul-betul sangat serius memberikan perhatian dan penghargaan kepada atlet," ucap Imam.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Ratusan Atlet Dunia Ramaikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta

Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT

Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025

Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
