Iwan Budianto Kembali Jadi Waketum PSSI

Pria yang akrab disapa IB itu sebelumnya menjabat Kepala Staf Ketum PSSI.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 20 Januari 2019
Iwan Budianto Kembali Jadi Waketum PSSI
Iwan Budianto. (BolaSkor.com/Kristian Joan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSSI mengalami perubahan struktur kepengurusan, usai Edy Rahmayadi mundur dari jabatan Ketua Umum (Ketum) PSSI, dalam Kongres Tahunan PSSI di Hotel Sofitel, Nusa Dua, Bali, Minggu (20/1).

Joko Driyono yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI naik sebagai ketum. Hal ini sudah sesuai Statuta PSSI.

Berdasarkan Statuta PSSI Pasal 39 ayat 6, Waketum PSSI akan mengisi posisi yang ditinggalkan Ketum PSSI untuk sementara waktu maupun permanen. Hingga jadwal kongres berikutnya, tahun depan.

Sementara itu, posisi Waketum PSSI kembali diambil alih oleh Iwan Budianto. Pria yang akrab disapa IB itu sebelumnya menjabat Kepala Staf Ketum PSSI, berdasarkan keputusan Edy Rahmayadi ketika itu menjadi ketum. Sebelum keputusan Edy Rahmayadi, IB memang Waketum PSSI bersama Joko Driyono, berdasarkan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Ancol, 10 November 2016.

Baca Juga:

Joko Driyono Jadi Ketum PSSI Sampai Kongres Tahunan 2020

PSSI Pastikan Piala Presiden 2019 akan Bergulir

PSSI Pastikan Liga 1 dan Liga 2 Digelar Mei

Di sisi lain, PSSI akan menunjuk waketum lainnya, dan beberapa anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang kosong. Hal tersebut sudah disetujui dalam kongres tahunan kali ini.

"Selama sepekan ini, Komite Eksekutif bakal melakukan penjaringan," ucap Joko Driyono.

"Dalam kongres kali ini, kami sebagai Exco PSSI menangkap keinginan seluruh pencinta sepak bola bahwa 2019 adalah tantangan yang tidak mudah. Kalau diibaratkan ini pertandingan sepak bola selama 90 menit, maka dalam kepengurusan kali ini sudah memasuki babak kedua. Kami berharap pada periode 2019 sampai 2020 tantangan yang ada bisa kita jalani dengan baik dan mendapatkan dukungan dari seluruh stakeholder sepak bola," jelasnya.

Iwan budianto Pssi PSSI Kongres tahunan pssi Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.543

Berita Terkait

Lainnya
Ratusan Atlet Dunia Ramaikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta
Ini akan menjadi kali pertamanya Indonesia menjadi tuan rumah untuk gelaran Kejuaraan Dunia Senam Artistik.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 19 Oktober 2025
Ratusan Atlet Dunia Ramaikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Persija Jakarta menang 3-1 atas Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Bagikan