Italia Masih Tanpa Dua Tembok Kokoh di 16 Besar Piala Eropa 2020

Italia masih belum bisa diperkuat Giorgio Chiellini dan Alessandro Florenzi yang masih berkutat dengan cedera.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 24 Juni 2021
Italia Masih Tanpa Dua Tembok Kokoh di 16 Besar Piala Eropa 2020
Giorgio Chiellini (twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tim nasional Italia tampil gemilang dalam perjalanan menuju babak 16 besar Piala Eropa 2020. Namun Italia masih akan tampil tanpa dua bek andalan pada laga melawan Austria pada babak 16 besar, Minggu (27/6) dini hari WIB.

Seperti dilansir Football-Italia, Gli Azzurri masih belum bisa diperkuat Giorgio Chiellini dan Alessandro Florenzi. Kedua pemain tersebut mengalami cedera dan telah absen pada laga terakhir Grup A melawan Wales. Chiellini mengalami cedera paha saat melawan Swiss. Sementara Florenzi merasakan sakit pada betis kanannya.

Baca Juga:

Matthijs de Ligt: Italia Belum Melawan Tim Besar

Cerita Kala Italia Terakhir Kali Memenangi Seluruh Laga Grup di Piala Eropa

3 Bintang Timnas Italia yang Jadi Bukti AC Milan Tak Becus di Bursa Transfer

Alessandro Florenzi (twitter)

Pelatih Italia Roberto Mancini dikabarkan masih menunggu kabar tentang Chiellini. Bek kawakan Juventus sekaligus kapten Italia itu memang sudah menjalani latihan secara terpisah.

Sedangkan Florenzi hanya melakukan latihan kecil. Bek yang musim lalu memperkuat Paris Saint-Germain itu kabarnya hampir dipastikan bakal absen saat pada laga melawan Austria.

Seperti pada laga sebelumnya, Mancini akan mengisi posisi yang ditinggal Chiellini dan Florenzi dengan memainkan Francesco Acerbi atau Alessandro Bastoni yang akan berduet dengan Leonardo Bonucci.

Untuk posisi Florenzi di sisi kanan, Mancini kemungkinan memberi kepercayaan kepada Giovanni Di Lorenzo.

Menghadapi Austria, Mancini diperkirakan masih akan memainkan skuad yang sama, khususnya di lini tengah. Manuel Locatelli atau Marco Verratti, Jorginho, serta Nicolo Barella akan masih menjadi andalan. Hal serupa untuk barisan gempur di depan. Trio Domenico Berardi, Ciro Immobile, dan Lorenzo Insigne masih jadi pilihan utama.

Simak Rangkuman Keseruan Piala Eropa 2020 di sini

Piala Eropa 2020 Giorgio Chiellini Roberto Mancini Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.503

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Bagikan