Istri Imam Arief Fadillah Wafat, Persebaya dan Persib Berkabung
BolaSkor.com - Kabar duka menyelimuti Persebaya Surabaya. Pasalnya, istri penjaga gawang Imam Arief Fadillah, Reni Rohaeni menghembuskan nafas terakhirnya pada Jumat (19/04) dini hari.
Reni meninggal dunia usai melahirkan anak keduanya sekitar pukul 00.05 WIB. Sementara itu, bayi yang dilahirkannya dalam keadaan selamat. Hal itu dikonfirmasi oleh sekretaris Persebaya, Ram Surahman.
"Benar, istrinya Imam Arief meninggal dunia beberapa saat setelah melahirkan," ujarnya.
Baca Juga:
Persebaya Vs Madura United Belum Kantongi Izin dari Kepolisian
Kembali Ketemu Madura United, Persebaya Siap Kerja Lebih Keras di 8 Besar Piala Indonesia
Senada dengan Ram, pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman juga membenarkan kabar duka tersebut. Tak hanya itu, pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut juga mengucapkan bela sungkawa kepada keluarga eks Persib Bandung itu.
"Kami berkabung hari ini dengan meninggalnya istri Imam Arief. Kami betul-betul sedih, sekaligus mengucapkan turut berduka cita pada istri Imam. Semoga diterima Iman Islamnya dan Imam semoga diberikan kesabaran," kata Djanur.
Selain Persebaya, suporter Persib Bandung juga turut berduka dengan meninggalnya Reni tersebut. Sebab, Reni merupakan pendiri Lady Vikers atau Viking Girls. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)
Tengku Sufiyanto
17.823
Berita Terkait
Masih Pemulihan, BWF Setujui Pelindungan Ranking Gregoria Mariska Tunjung Selama Setahun
Pemintaan Bojan Hodak kepada I League Terkait Kiprah Persib di 16 Besar ACL Two
Cara Ikut Voting PSSI Awards 2026, Suara Suporter Jadi Penentu
Persija Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Sebut Tekanan Jadi Lebih Besar
Bek Persib Bandung Federico Barba Dikabarkan Makin Dekat Menuju Klub Serie B Pescara
Deretan Momen Tak Terlupakan Timnas Indonesia Sepanjang 2025: Pemecatan STY, Penunjukan Patrick Kluivert, Gagal ke Piala Dunia 2026
Hasil Premier League 2025/2026: Arsenal Makin Kokoh di Puncak Klasemen, Manchester United dan Chelsea Kompak Imbang
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Wolverhampton Wanderers, Live Sebentar Lagi
Ryo Matsumura Disanksi 4 Laga, Persija Ajukan Banding
Persib vs Ratchaburi FC di 16 Besar ACL Two, Ini Kata Bojan Hodak