Irkham Mila Tak Gentar Bersaing dengan Egy Maulana dan Saddil Ramdani di Timnas U-23

Gelandang muda PSS Sleman, Irkham Zahrul Mila jadi salah satu pemain yang didaftarkan untuk memperkuat Timnas di SEA Games.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 26 September 2019
Irkham Mila Tak Gentar Bersaing dengan Egy Maulana dan Saddil Ramdani di Timnas U-23
Pemain PSS Sleman, Irkham Zahrul Mila dalam pemusatan latihan Timnas U-23. (BolaSkor.com/Prima Pribadi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang muda PSS Sleman, Irkham Zahrul Mila jadi salah satu pemain yang didaftarkan untuk memperkuat Timnas Indonesia U-22 atau U-23 di SEA Games Filipina mendatang. Total pelatih Indra Sjafrj mendaftarkan 40 personel sesuai dengan kuota yang diberikan.

Pemain berusia 20 tahun itu memang menunjukkan progres positif selama mengikuti dua kali pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta, awal bulan ini. Untuk itu, masuknya nama Mila ke daftar entry by name tak mengejutkan.

Namun, butuh kerja keras baginya untuk mengamankan posisi di skuat akhir SEA Games. Apalagi sebagai pemain yang beroperasi di sektor sayap, Mila akan bersaing dengan nama-nama top seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Sadill Ramdani.

Baca Juga:

40 Nama Didaftarkan, Pelatih Timnas U-23 Masukan Hansamu, Evan Dimas, Zulfiandi, Manahati, dan Beto

Arab Saudi Lawan Pertama, Ini Jadwal Laga Timnas Indonesia U-23 di Turnamen yang Digelar di China

"Memang pesaing saya di posisi itu banyak yang sudah berpengalaman di timnas dan punya nama besar seperti Egy dan Sadill. Namun saya tidak minder dan bertekad memberikan yang terbaik saat latihan," ungkap Mila kepada BolaSkor, Rabu (25/09/19).

Jadi pemain yang masuk daftar SEA Games, Irkham Mila bangga dan bersyukur. Mimpinya untuk tampil di multievent olahraga terbesar se-Asia Tenggara itu tinggal selangkah lagi.

"Saya ingin terus tampil sebaik mungkin di PSS. Selain agar klub tetap di papan atas juga berharap mendapat kesempatan untuk tampil di SEA Games," ujar dia.

Pemain asal Tegal itu menyebut tak ada kendala berarti dalam proses adaptasi maupun komunikasi dengan pemain lama. Menurutnya, seluruh pemain menunjukkan respect tinggi dan mudah bergaul dengan yang lain

"Jadi pemain yang sudah lama memperkuat timnas juga tidak sombong. Artinya sering berbincang dengan mereka sehingga membantu saya lebih cepat beradaptasi," kata Mila. (Laporan Kontributor Muhammad Fadly/Yogyakarta)

Irkham Zahrul Mila Timnas indonesia u-23 Egy Maulana Vikri SEA Games 2019 Timnas Indonesia U-22
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Timnas Indonesia U-22 disebut punya modal penting jelang tampil di SEA Games 2025 yang berlangsung di Thailand.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Timnas
Ditargetkan Medali Perak di SEA Games 2025, Penyerang Timnas Indonesia U-22 Ingin Pertahankan Emas
Hokky Caraka mempertanyakan keputusan PSSI yang hanya memberikan target medali perak SEA Games 2025 kepada Timnas Indonesia U-22.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Ditargetkan Medali Perak di SEA Games 2025, Penyerang Timnas Indonesia U-22 Ingin Pertahankan Emas
Lainnya
Kemenpora Targetkan 85 Medali di SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Hanya Perak
Sebanyak 996 atlet dari 47 cabor akan dikirim untuk memperebutkan medali dan mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 21 November 2025
Kemenpora Targetkan 85 Medali di SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Hanya Perak
Timnas
Ungkapan Mauro Zijlstra Usai Cetak Gol Perdana untuk Timnas Indonesia U-22
Mauro Zijlstra mencetak gol pertamanya untuk Timnas Indonesia U-22 sejak debut bersama Tim Senior pada laga kontra China Taipei, September lalu.
Rizqi Ariandi - Rabu, 19 November 2025
Ungkapan Mauro Zijlstra Usai Cetak Gol Perdana untuk Timnas Indonesia U-22
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Dapat Pelajaran Penting dari Mali Sebelum Tampil di SEA Games 2025
Timnas Indonesia U-22 mendapatkan pengalaman berharga dari uji coba kontra Mali sebagai modal untuk menghadapi SEA Games 2025 di Thailand.
Rizqi Ariandi - Rabu, 19 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Dapat Pelajaran Penting dari Mali Sebelum Tampil di SEA Games 2025
Timnas
Kapten Timnas Indonesia U-22 Ivar Jenner Kirim Sinyal Tinggalkan FC Utrecht
Kontrak Ivar Jenner bersama FC Utrecht akan habis pada 30 Juni 2026. Kapten Timnas Indonesia U-22 itu mengirim sinyal tidak akan memperpanjang kontraknya.
Rizqi Ariandi - Rabu, 19 November 2025
Kapten Timnas Indonesia U-22 Ivar Jenner Kirim Sinyal Tinggalkan FC Utrecht
Timnas
Indra Sjafri Sudah Pilih 18 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Tampil di SEA Games 2025
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, sudah memilih sekitar 18 pemain untuk tampil di SEA Games 2025. Masih ada 5 slot yang akan segera ditentukan.
Rizqi Ariandi - Rabu, 19 November 2025
Indra Sjafri Sudah Pilih 18 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Tampil di SEA Games 2025
Hasil akhir
Timnas Indonesia U-22 Main Imbang Lawan Mali di Uji Coba Kedua
Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia U-22 bermain agresif dan dua kali unggul atas Mali.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 18 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Main Imbang Lawan Mali di Uji Coba Kedua
Jadwal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali dalam Uji Coba Internasional Kedua 18 November 2025
Skuad Garuda Muda kembali menjamu Mali di Stadion Pakansari, Kabupaten Cibinong, Bogor, Selasa (18/11) pukul 20.00 WIB.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 18 November 2025
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali dalam Uji Coba Internasional Kedua 18 November 2025
Timnas
Bertekad Revans atas Mali, Timnas Indonesia U-22 Asah Finishing dan Perkuat Pertahanan
Timnas Indonesia U-22 akan kembali menghadapi Mali U-22 di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (18/11). Di pertemuan pertama, Timnas U-22 mengalami kekalahan telak
Rizqi Ariandi - Selasa, 18 November 2025
Bertekad Revans atas Mali, Timnas Indonesia U-22 Asah Finishing dan Perkuat Pertahanan
Bagikan