Inzaghi Incar Gelandang Muda Real Madrid
Inzaghi Incar Gelandang Muda Real Madrid
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Milan - Pelatih anyar AC Milan, Filippo Inzaghi, kembali membuat gebrakan baru sebagai langkah awal mempersiapkan Rossoneri untuk menghadapi musim depan. Inzaghi dikabarkan tengah mengincar gelandang muda Real Madrid, Casemiro.
Milan sebelumnya sudah berhasil mendatangkan bek Paris Saint-Germain (PSG) asal Brasil Alex, dengan status bebas transfer. Inzaghi juga dikabarkan sudah menemui rekan satu tim Alex di PSG, Jeremy Menez, untuk bernegosiasi.
Inzaghi rupanya tak ingin mengikuti jejak mantan rekannya Clarence Seedorf yang gagal total membawa Milan bersaing di Serie A musim ini. Inzaghi yang didapuk menggantikan posisi Seedorf sudah lebih dulu mencuri start untuk mempersiapkan Milan menghadapi musim depan.
Casemiro sendiri merupakan pinjaman Real Madrid dari klub Brasil Sao Paulo. Gelandang kelahiran 22 Februari 1992 tersebut di pinjam Madrid selama satu musim sejak Januari 2013, dengan opsi kepemilikan permanen. Casemiro pun menjadi milik Madrid terhitung sejak Juni 2013 lalu.
Sayang, Casemiro gagal menunjukan kualitasnya setelah kalah saing dengan bintang-bintang Madrid lainnya seperti, Luka Modric, Isco, dan Asier Illaramendi. Sejak datang di Madrid, Casemiro hanya bermain sebanyak 27 laga dan belum sekalipun mencetak gol.
Posts
11.190
Berita Terkait
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Duel panas di Artemio Franchi jadi ujian Rossoneri dalam perburuan gelar. Live sebentar lagi!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Fiorentina di Serie A. Rossoneri rawan tergelincir! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Italia
Fiorentina di Zona Degradasi, AC Milan Pantang Anggap Remeh La Viola
AC Milan akan menghadapi tim yang berada di zona degradasi, Fiorentina, pada laga Serie A dan Massimiliano Allegri pantang meremehkan La Viola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Italia
Punya Mental Juara, Adrien Rabiot Ingatkan AC Milan soal Perburuan Scudetto
AC Milan tertinggal tiga poin dengan Inter Milan dalam perburuan Scudetto atau titel Serie A. Namun, Adrien Rabiot tidak khawatir.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
AC Milan gagal menang saat ditahan Genoa dan membuat jarak dengan Inter Milan di puncak klasemen Serie A 2025/2026 semakin melebar. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Italia
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
AC Milan urung memanfaatkan status tuan rumah di San Siro pada pekan 19 Serie A dan imbang 1-1 melawan Genoa.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026