Inter Milan Dihajar Lazio, Simone Inzaghi Tak Merasa Salah Strategi

Inzaghi masih belum menemukan formula untuk mengalahkan mantan klubnya di Olimpico.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 27 Agustus 2022
Inter Milan Dihajar Lazio, Simone Inzaghi Tak Merasa Salah Strategi
Simone Inzaghi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Simone Inzaghi dianggap menjadi sosok yang paling bertanggung jawab terkait kekalahan Inter Milan atas Lazio pada lanjutan Serie A 2022-2023. Pelatih Nerazzurri tersebut dianggap mengambil sejumlah keputusan yang keliru.

Dalam laga yang berlangsung di Stadio Olimpico, Sabtu (27/8) dini hari WIB, Lazio mengalahkan Inter dengan skor 3-1. Padahal secara permainan, kedua tim sangat berimbang.

Lazio mampu mencuri gol lebih dulu lewat sundulan Felipe Anderson pada menit ke-40. Skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah tetap bertahan hingga babak pertama usai.

Baca Juga:

Lazio 3-1 Inter Milan: Nerazzurri Telan Kekalahan Perdana

Segrup dengan Bayern Munchen dan Barcelona, Tidak Ada Kata Takut pada Kamus Inter

Ragam Reaksi Pemain Viktoria Plzen Usai Segrup dengan Bayern, Barcelona, dan Inter

Namun Inter sempat bangkit usai turun minum. Lautaro Martinez mampu mencatatkan namanya di papan skor pada awal babak kedua untuk mengubah skor menjadi 1-1.

Sayangnya dewi fortuna lebih berpihak kepada Lazio. Il Biancocelesti mampu mencetak dua gol spektakuler lewat tembakan Luis Alberto dan Pedro Rodriguez untuk mengunci kemenangan.

Salah satu keputusan Inzaghi yang paling disorot adalah memainkan Roberto Gagliardini sebagai starter ketimbang Hakan Calhanoglu. Hal ini sempat membuat permainan Inter tak maksimal.

Inzaghi baru memasukkan Calhanoglu pada menit ke-77 atau sesaat setelah Lazio unggul 2-1. Kehadiran gelandang berkebangsaan Turki itu pun membuat permainan Inter menjadi lebih hidup.

Sayangnya Calhanoglu masuk ke lapangan ketika Romelu Lukaku sudah ditarik keluar. Penyerang berkebangsaan Belgia itu digantikan Edin Dzeko saat kedudukan masih 1-1.

Namun Inzaghi punya alasan kuat terkait segala keputusan yang diambil dalam pertandingan ini. Ia pun tidak menyesal sedikit pun.

“Gagliardini dipilih (sebagai starter) untuk membantu memblokir Milinkovic. Wajar jika setelah kekalahan orang melihat pilihan saya, tetapi jika Dumfries memanfaatkan satu peluang emas, kita akan berbicara tentang permainan yang sangat berbeda," kata Inzaghi usai laga kepada DAZN.

"Kami harus menganalisis pertandingan penuh. setelah hasil imbang, kami membutuhkan lebih banyak grit dan tekad untuk mengubah pertandingan sesuai yang diinginkan."

Kekalahan atas Lazio merupakan yang pertama dialami Inter pada Serie A 2022-2023. Namun ini bukanlah akhir dari segalanya bari La Beneamata.

Inter Milan Simone Inzaghi Serie a Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Persija mengalahkan Madura United 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/1). Dua gol Macan Kemayoran dilesakkan dari titik putih.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Liga Indonesia
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Shayne Pattynama adalah pemain serbabisa yang dapat bermain sebagai bek kiri, sayap kiri, hingga gelandang bertahan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Liga Indonesia
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dan Alaeddine Ajaraie mencatatkan debut untuk Persija Jakarta. Keduanya main di babak kedua saat Persija menjamu Madura United, Jumat (23/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Bulu Tangkis
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Satu tiket ke partai puncak Indonesia Masters 2026 sudah diamankan oleh wakil tuan rumah di sektor ganda putra.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Hasil akhir
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Inter Milan makin mantab di puncak klasemen Serie A setelah mencatat kemenangan telak 6-2 atas Pisa di Giuseppe Meazza, Sabtu (24/1).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Berita
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Mills resmi menjalin kerja sama dengan Shin Tae-yong Academy. Kerja sama ini berdurasi satu tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Timnas
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mendukung para pemain diaspora jika melanjutkan kariernya di Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Timnas
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Kelme nantinya tak cuma memproduksi apparel buat timnas sepak bola, tapi juga Timnas Futsal Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Jadwal
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
izky Ridho dkk. saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Super League dengan 35 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Bagikan