Inter Milan Benar-benar Telah Melupakan Mauro Icardi

Para pemain Inter Milan sama sekali tak peduli dengan nasib Mauro Icardi.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 15 Juli 2019
Inter Milan Benar-benar Telah Melupakan Mauro Icardi
Mauro Icardi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Opera sabun Mauro Icardi terus bergulir di Inter Milan. Tanpa Icardi dalam skuat tur pramusim Nerazzurri di Asia, Inter meraih kemenangan 2-1 melawan Lugano (14/7). Bek Inter, Stefan de Vrij, menilai seluruh pemain Inter tidak memikirkan Icardi.

Striker asal Argentina, bersama dengan Radja Nainggolan, sudah dikonfirmasi Giuseppe Marotta (CEO Inter) dan Antonio Conte (pelatih Inter) tidak lagi masuk rencana bermain tim pada musim 2019-20.

Icardi, kabarnya, tengah memulai proses untuk hengkang ke Juventus - satu-satunya klub yang dihubungkan dengannya saat ini. Dia tidak dibawa ke dalam skuat tur pramusim dan berlatih di Italia.

Seluruh pemain dalam skuat Inter sadar tidak ada gunanya terlibat dalam drama transfer Icardi. Menurut cerita versi De Vrij, fokus tim saat ini beradaptasi dengan skema yang coba diterapkan Antonio Conte.

Baca Juga:

Para Pemain Inter Milan Tak Mau Larut dalam Drama Mauro Icardi dan Radja Nainggolan

Napoli Tak Sudi Tukar Insigne dengan Icardi

Setuju dengan Marotta, Conte Persilakan Icardi-Nainggolan Pergi dari Inter Milan

Mauro Icardi

"Segalanya berjalan dengan sangat baik, kami banyak bekerja dari segi fisik dan teknik. Kami tancap gas jadi kami bisa bersiap lebih baik lagi. Formasinya telah berubah dengan Conte," ucap De Vrij, dikutip dari Football-Italia.

"Hal-hal tidak terhindarkan dalam skema tiga bek, tapi itu seharusnya tidak jadi masalah. Kami harus mengerjakannya dan itulah yang sedang kami lakukan."

"Dia (Conte) membuat kami memahami apa yang diinginkannya dari hal-hal yang diberitahukannya kepada kami. Masalah Icardi sama sekali tidak menjadi kekhawatiran kami. Kami hanya berpikir soal hal-hal yang dapat kami lakukan," tegas bek asal Belanda itu.

Bukan kali ini saja pemain Inter membicarakan ketidakpeduliannya kepada mantan kapten tim itu, Samir Handanovic juga demikian sebelumnya.

"Kami bahagia Lele Oriali kembali sebagai manajer tim karena dia penghubung antara klub dan skuat, dia melihat segalanya," ucap Handanovic, sebagaimana dilansir dari Football-Italia.

"Dia di sini karena kami ingin kembali pada nilai-nilai yang sudah hilang beberapa tahun terakhir ini. Pemain-pemain juga memiliki tugas kepada klub, mereka tak bisa berpikir diizinkan melakukan segalanya karena mereka bertalenta. Dengan kembalinya Oriali dan Conte yang memimpin, kami bisa berkembang."

Breaking News Inter Milan Inter Stefan De Vrij Mauro icardi Samir handanovic Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.201

Berita Terkait

Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Portsmouth vs Arsenal di Piala FA. Duel seru di Fratton Park siap digelar malam ini. Jangan sampai ketinggalan laga The Gunners!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Duel panas di Artemio Franchi jadi ujian Rossoneri dalam perburuan gelar. Live sebentar lagi!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Bagikan