Ini Resep Sukses Jadi Kapten Ala Francesco Totti
Ini Resep Sukses Jadi Kapten Ala Francesco Totti
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Roma – Jika kita bicara tentang AS Roma, tentu tak terlepas dari sosok Francesco Totti. Menjabat sebagai kapten tim sejak tahun 1998, pemain 37 tahun itu coba membagikan kiat bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik ketika berada di dalam lapangan.
Tak banyak pesepak bola dunia yang telah membela sebuah klub lebih dari dua dekade seperti halnya Francesco Totti. Menjalani debut pada 28 Maret 1993, serta ditunjuk sebagai kapten tetap pada tahun 1998 di era kepelatihan Zdenek Zeman, Totti menjelma sebagai sosok paling penting di Tim Serigala Roma.
Sebagai seorang kapten, Totti merupakan sosok yang paling dihormati dari masa ke masa. Meski rekan-rekan dan pelatih datang dan pergi, Totti tetap setia berseragam i Giallorossi dan selalu menjadi pilihan utama di skuat inti. Ban kapten pun selalu melekat di lengannya.
“Tak ada rahasia untuk menjadi seorang pemimpin yang sukses. Paling penting adalah bisa mengerti kelompok, dan hormati pelatih dan rekan setim anda,” kata Totti seperti dilansir Football-Italia.
“Terbuka dan tetap rendah hati kepada setiap orang juga berguna, bahkan di momen tertinggi anda. Saya pikir itu adalah apa yang anda butuhkan jika anda ingin menjadi seorang pemimpin handal.” Demikian Totti.
22 tahun membela I Lupi, sang pangeran Roma –julukan Totti, sudah tampil sebanyak 694 laga, lengkap dengan catatan 287 gol di semua kompetisi. Catatan tersebut membuat pemain berkebangsaan Italia itu menjadi pemain dengan penampilan dan gol terbanyak untuk klub. Juga telah mempersembahkan satu gelar Liga Italia, dua Piala Super Italia dan dua Coppa Italia.
Posts
11.190
Berita Terkait
Italia
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Massimiliano Allegri mensyukuri hasil imbang AC Milan kontra AS Roma di Stadio Olimpico. Rossoneri gagal menang, jarak dengan Inter Milan kini makin mengkhawatirkan!
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Persaingan Serie A makin panas! AC Milan gagal meraih kemenangan, sementara Inter Milan kian menjauh di puncak klasemen usai pekan ke-22. Juventus terus menekan zona Liga Champions.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Serie A: AS Roma dan AC Milan Berbagi Poin, Juventus Permalukan Napoli
Serie A kian panas! AC Milan gagal menang usai ditahan AS Roma 1-1, sementara Juventus tampil perkasa dengan membungkam Napoli 3-0. Persaingan papan atas makin sengit!
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Jadwal
Link Streaming AS Roma vs AC Milan, Senin 26 Januari 2026
Pertandingan menarik antara penghuni papan atas Serie A akan terjadi di pekan 22 antara AS Roma vs AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Italia
Massimiliano Allegri Tegaskan Betapa Pentingnya Liga Champions untuk AC Milan
Jelang laga Serie A AS Roma vs AC Milan, Massimiliano Allegri menegaskan pentingnya Liga Champions untuk Milan.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik AS Roma vs AC Milan: Uji Karakter dan Mentalitas Il Rossoneri
Prediksi dan statistik pekan 22 Serie A antara AS Roma vs AC Milan yang akan dimainkan di Stadio Olimpico.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Italia
Deretan Statistik AS Roma vs AC Milan: Tim Jarang Kebobolan vs Tim Tidak Pernah Kalah
AS Roma menantang AC Milan di Olimpico, statistik babak kedua dan pertahanan terbaik jadi sorotan, duel krusial Serie A.
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Liga Europa
Liga Europa: Ujian Aston Villa di Istanbul
Aston Villa akan menghadapi Fenerbahce pada laga lanjutan Liga Europa 2025-2026 di Istanbul.
Yusuf Abdillah - Kamis, 22 Januari 2026
Italia
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
AS Roma dikabarkan tengah mempertimbangkan langkah untuk memulangkan Mohamed Salah dari Liverpool.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Jadwal
Jadwal Live Streaming Serie A Juventus vs AS Roma, Kick-off Minggu (21/12) Pukul 02.45 Dini Hari WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung pekan 16 Serie A antara Juventus vs AS Roma di Allianz Stadium.
Arief Hadi - Sabtu, 20 Desember 2025