Ini Penyebab PSMS Medan Kalah 1-4 dari Persija Jakarta

PSMS Medan kalah 1-4 dari Persija Jakarta di semifinal pertama Piala Presiden 2018.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 11 Februari 2018
Ini Penyebab PSMS Medan Kalah 1-4 dari Persija Jakarta
Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman (tengah) saat hadiri konferensi pers usai laga menghadapi Persija Jakarta. (BolaSkor.com/Al Khairan Ramadhan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman, menyebut hilangnya konsentrasi para pemain membuyarkan strategi yang sudah dipersiapkan untuk mengalahkan Persija Jakarta. Para pemain lengah hingga tiga gol bisa dicetak Macan Kemayoran dalam tempo 15 menit saja.

Tim Ayam Kinantan harus menelan pil pahit setelah dikalahkan Persija 1-4 pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2018. Marko Simic kembali jadi momok bagi lawan-lawan Persija. Dia mencetak tiga gol menit 4, 11 dan 74. Sementara satu gol lagi dihasilkan Jaimerson da Silva Xavier lewat sundulan menit 15.

Kegagalan meraih kemenangan saat berstatus sebagai tim tuan rumah membuat PSMS kecewa. Djadjang Nurdjaman menyebut para pemain hilang konsentrasi hingga tiga gol bersarang digawang Abdul Rohim.

"Saat latihan sudah saya ingatkan untuk konsentrasi. Ini laga yang ketat. Lengah sedikit saja sangat berbahaya. Tapi pemain saya melakukannya. Mereka hilang konsentrasi, kemudian kemasukan tiga gol," terang Djadjang dalam jumpa pers usai pertandingan.

"Kita sempat bangkit dengan mencetak satu gol, mulai kuasai. Tapi pemain-pemain kami mayoritas masih muda, kalah pengalaman dari pemain Persija. Waktunya sudah tidak cukup, ditambah gol keempat," tambah mantan pelatih Persib Bandung.

Kekalahan ini membuat PSMS harus menang dengan selisih empat gol. Hal ini tentu bukan tugas mudah. Terlebih Marko Simic benar-benar sedang on fire. Tercatat penyerang asal Kroasia sudah mencetak sebelas gol, delapan di antaranya di Piala Presiden 2018.

"Kami belum menyerah, masih ada peluang walaupun tipis. Tapi kami akan tetap berjuang," ucap Djanur.

"Jeda sehari saya fokuskan untuk membenahi mental bertanding para pemain. Mereka masih belum konsisten. Kadang bisa tampil bagus, kadang di bawah performa," pungkasnya. (Laporan Kontributor Al Khairan Ramadhan/Solo)

Piala Presiden 2018 Persija jakarta PSMS Medan
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.882

Berita Terkait

Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Upaya perdamaian The Jakmania dengan Viking terus dilakukan. Pendiri dan mantan Ketum Jakmania, Bung Ferry, diterima dengan baik di Bandung
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Persija Jakarta dikabarkan membidik sejumlah pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Dua di antaranya adalah Ricky Kambuaya dan Hugo Gomes.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Bagikan