Ini Nominal Harga Tiket Perempat Final Piala Presiden 2017


Ini Nominal Harga Tiket Perempat Final Piala Presiden 2017- PSSI beserta pihak panitia penyelenggara telah merilis daftar harga tiket pertandingan perempat final. Laga perempat final Piala Presiden 2017 yang akan di gelar di Stadion Manahan, Solo, pada 25-26 Februari mendatang.
Perempat final Piala Presiden 2017 menyajikan pertandingan Pusamania Borneo FC (PBFC) vs Madura United FC, Persib Bandung vs Mitra Kukar, Semen Padang vs Bhayangkara FC, dan Arema FC vs Sriwijaya FC (SFC).
Adapun harga tiket untuk tiap hari dengan dua pertandingan adalah tribune utara dan selatan Rp 50 ribu, tribune timur Rp 100 ribu, dan VIP Rp 150 ribu. Harga itu merupakan yang resmi dikeluarkan panpel Piala Presiden.
Namun PSSI dan panpel Piala Presiden belum mengungkapkan mekanisme pemesanan atau pembelian tiket. Terkait kuota penonton, tim yang bertindak sebagai tuan rumah atau disebut pertama, mendapat jatah 70 persen.
Jadwal Pertandingan Perempat Final Piala Presiden 2017
Sabtu 25 Februari 2017
18.00 WIB: Persib vs Mitra Kukar
21.00 WIB: PBFC vs Madura United
Minggu 26 Februari 2017
18.00 WIB: Arema FC vs SFC
21.00 WIB: Semen Padang vs Bhayangkara FC
Harga Tiket Perempat Final Piala Presiden 2017
Tribune Utara-Selatan: Rp 50 ribu
Tribune Timur: Rp 100 ribu
Tribune VIP: Rp 150 ribu
1.688
Berita Terkait
Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Rizky Ridho Buka Suara soal Terdepaknya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia

7 Calon Pengganti Patrick Kluivert sebagai Pelatih Timnas Indonesia

Statistik Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Dibantai Australia dan Jepang, Gagal ke Piala Dunia 2026

Tanggapan Erick Thohir Usai PSSI Akhiri Kerja Sama dengan Patrick Kluivert dan Jajarannya

Breaking News, PSSI Pecat Patrick Kluivert dan Semua Asistennya Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026

Presiden Prabowo Berat Hati Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Erick Thohir Minta Maaf

Gagal ke Piala Dunia 2026, Mental Pemain Timnas Indonesia Hancur Lebur

Rapat Exco PSSI untuk Evaluasi Timnas Indonesia dan Patrick Kluivert Menunggu Waktu Luang Erick Thohir

Istana Dorong Evaluasi Timnas Indonesia Usai Gagal ke Piala Dunia 2026
