Ini Alasan Bojan Malisic Gabung ke Persib Bandung
BolaSkor.com - Bojan Malisic secara resmi menjadi penggawa Persib Bandung musim 2018. Bek tengah asal Serbia ini dipilih sebagai pengganti Vladimir Vujovic yang hengkang ke Bhayangkara FC.
Bek tengah yang akrab disapa Mali ini mengaku banyak pertimbangan untuk bisa menerima tawaran membela klub asal Kota Bandung ini. Salah satunya, Mali sangat penasaran memperkuat tim yang merupakan salah satu tim besar di Asia dan memiliki suporter fanatik.
"Alasan kedua karena Pelatih Mario Gomez. Dia adalah pelatih saya saat masih main di Hongkong. Dia percaya saya bisa main bagus di setiap pertandingan. Dan semoga itu tetap berlanjut di kesempatan kedua ini," ungkap Mali di Graha Persib, Jalan Sulanjana Kota Bandung, Jumat (5/1) kemarin.
Dikatakan Mali, bahwa Mario Gomez sangat mengetahui permainannya dan yang paling penting sangat percaya kepadanya untuk bisa menjadi pemain bagus.
"Dan dia pelatih luar biasa dalam urusan strategi. Dia sangat terbuka kepada pemain dan punya tekad yang sangat besar untuk memenangkan pertandingan," katanya.
Dengan demikian, Mali berharap kerja samanya dengan Mario Gomez bisa berdampak baik untuk Persib. Setidaknya bisa kembali meraih trofi juara.
"Target saya adalah memenangkan banyak pertandingan dan juga banyak trofi layaknya setiap pesepak bola. Dan tentu saja menjadi juara di Liga 1, saya harap kita bisa meraih itu semua," harapnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.884
Berita Terkait
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak