Inginkan Rodrigo de Paul, Inter Milan Tidak Bisa Berleha-leha

Dua juru transfer Inter, Piero Ausilio dan Giuseppe Marotta, diprediksi akan kembali melakukan upaya memboyong De Paul.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 16 April 2021
Inginkan Rodrigo de Paul, Inter Milan Tidak Bisa Berleha-leha
Rodrigo de Paul (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan dikabarkan menginginkan gelandang Udinese, Rodrigo de Paul. Namun, untuk bisa mendapatkan sang gelandang, Nerazzurri tidak bisa bersantai.

Rodrigo de Paul menjadi satu di antara gelandang terbaik di Serie A pada usia 26 tahun. Sebelumnya, ia sempat bermain sebagai sayap kiri dan juga penyerang.

Rupanya, posisi terbaik Rodrigo de Paul ada di lini kedua. Pemain asal Argentina itu bisa mengatur alur bola dan menciptakan peluang bagi para penyerang.

Catatannya pada musim ini adalah enam gol plus enam assist dalam 29 laga Serie A. Dengan musim yang masih menyisakan delapan laga, De Paul bisa terus mempertajam catatan pribadinya.

Baca Juga:

Hitung-hitungan Kapan Inter Milan Bisa Segel Gelar Serie A

Matteo Darmian di Inter Milan: Murah, tetapi Tidak Murahan

Inter Diambang Raih Scudetto, Conte: Pekerjaan Belum Selesai

Rodrigo de Paul

Penampilan Rodrigo de Paul yang stabil, bahkan cenderung membaik, membuat Inter Milan kembali menghidupkan minat. Sebelumnya, Inter pernah beberapa kali mencoba mendapatkan De Paul.

Upaya terakhir adalah pada pertengahan musim ini. Namun, Inter gagal karena tidak mendapatkan uang karena Christian Eriksen bertahan. Eks Tottenham Hotspur itu memilih tinggal dan kini menjadi kunci dari taktik Antonio Conte.

Dua juru transfer Inter, Piero Ausilio dan Giuseppe Marotta, diprediksi akan kembali melakukan upaya memboyong De Paul. Namun, keduanya tidak bisa santai mengingat minat Napoli.

Wakil presiden Udinese, Stefano Campoccia, membenarkan Napoli masuk dalam perburuan De Paul. "Presiden Aurellio De Laurentiis ingin membeli Rodrigo de Paul. Namun, yang harus ia pahami adalah De Paul pemain yang mahal," kata sang petinggi.

Bagi Napoli, De Paul adalah pemain yang bisa memangkas margin dari tim yang ada di atasnya. Saat ini, Napoli tidak konsisten seperti beberapa musim sebelumnya.

Harga Rodrigo de Paul

Kontrak Rodrigo de Paul akan berakhir pada 2024. Itu artinya, Udinese tidak perlu khawatir terdesak karena masalah kontrak.

Udinese dikabarkan memasang harga 35 juta euro untuk Rodrigo de Paul. Nilai sang gelandang bisa melonjak hingga 40 juta euro jika terjadi perang harga.

Selain Napoli dan Inter Milan, Juventus dikabarkan juga memonitor kondisi De Paul. Tiket Liga Champions bisa menjadi kunci mendapatkan sang gelandang karena De Paul ingin bermain di kompetisi tersebut.

Udinese Inter Milan Breaking News Rodrigo De Paul
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
AC Milan gagal menang saat ditahan Genoa dan membuat jarak dengan Inter Milan di puncak klasemen Serie A 2025/2026 semakin melebar. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Bulu Tangkis
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) akan melakukan uji coba penerapan peraturan baru pada ajang Indonesia Masters 2026.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026 dini hari WIB. El Real tanpa Mbappe, Los Rojiblancos siap bikin kejutan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Lainnya
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Bonus sebesar Rp465,25 miliar itu langsung cair hanya dalam waktu 14 hari setelah penutupan ajang yang berakhir pada 20 Desember 2025 itu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bandung bjb Tandamata menyambut laga perdana Proliga 2026 dengan kepercayaan diri tinggi. Tim kebanggaan Jawa Barat akan menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bagikan