Piala Asia U-23 2024
Ingin Timnas U-23 Lolos Olimpiade Paris 2024, Ernando Ari Tak Gentar Bertemu Australia sampai Qatar


BolaSkor.com - Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari Sutaryadi, tak merasa gentar meski di Grup A Piala Asia U-23 2024 harus bersaing dengan tim-tim kuat seperti Australia, tuan rumah Qatar, dan Yordania.
Ernando menilai dengan target merebut tiket ke Olimpiade Paris 2024, maka Timnas Indonesia U-23 harus siap menghadapi negara mana pun di Piala Asia U-23 2024. Timnas Indonesia U-23 harus lolos ke babak semifinal untuk membuka asa berlaga di Olimpiade.
Juara, runner-up dan tim peringkat tiga Piala Asia U-23 akan lolos otomatis ke Olimpiade 2024. Sementara itu, tim yang kalah di laga perebutan tempat ketiga akan menjalani laga play-off melawan wakil dari Afrika untuk meraih tiket ke Paris.
"Biasa saja (melihat kekuatan lawan di Grup A-Red). Yang penting saya mengikuti taktik, kita semua ikuti taktik pelatih, saya yakin kok anak-anak bisa," kata Ernando Ari saat ditemui di Hotel Le Meridien, Jakarta, Senin (1/4).
Baca Juga:
Erick Thohir Berharap Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Olimpiade Paris 2024
NOC Indonesia Apresiasi PSSI Tunda Liga 1, demi Timnas U-23 ke Olimpiade Paris 2024
"Target kita sama kok, pasti lolos ke empat besar (semifinal), atau kita mau ke Paris, Olimpiade," ujarnya menambahkan.
Bagi Timnas Indonesia U-23, ini merupakan kali pertama mengikuti Piala Asia U-23 2024. Ajang ini baru berlangsung lima kali pada 2013 (bernama Piala Asia U-22), lalu 2016, 2018, 2020, dan 2022.
Lihat postingan ini di Instagram
Meski berstatus debutan, Ernando tidak merasa Skuad Garuda Muda bakal demam panggung. Ernando dan kawan-kawan bertekad untuk tampil maksimal dan meraih hasil terbaik.
"Karena anak-anak yakin bisa kok, jadi doakan saja semua, pasti kita usahakan yang terbaik di Piala Asia U-23 ini," ucap kiper Persebaya Surabaya tersebut.
Rizqi Ariandi
7.217
Berita Terkait
Usai Kalahkan Timnas Indonesia, Pelatih Irak: Sekarang Tekanan Ada di Arab Saudi

Scott McTominay Klaim Lebih Bisa Berkembang bersama Napoli ketimbang Manchester United
Kyle Walker Akui Hengkang ke AC Milan adalah Keputusan yang Salah

Link Streaming Belanda vs Finlandia, Minggu 12 Oktober 2025

Demi Bertahan di Manchester United, Harry Maguire Menolak Gaji Rp11 Miliar per Pekan
FIFA Bakal Larang Laga Liga Domestik di Luar Negeri

Olympic Day 2025, Saatnya Bergerak dan Dukung Tim Indonesia

Pengamat: Patrick Kluivert Tidak Kompeten, Alex Pastoor Jadi Pelatih Kepala

Skuad Piala Dunia Inggris Hanya untuk Pemain-pemain Berkarakter Kuat

Erling Haaland Tidak Terhentikan, Norwegia Menatap Piala Dunia Pertama sejak 1998
