Inggris Pulang Tanpa Sambutan Fans
London – Seluruh pemain dan staf pelatih tim nasional Inggris sudah tiba di kampung halamannya, namun kehadiran skuat The Three Lions tak mendapat sambutan fans.
Suasana di salah satu terminal bandara Manchester terbilang sepi ketika Inggris tiba. Kondisi ini berbanding terbalik dengan saat tim besutan Roy Hodgson berangkat ke Brasil sebelum Piala Dunia dimulai.
Laporan Mirror menyebut hanya ada empat suporter yang menyambut Wayne Rooney cs, sisanya praktis hanya para pekerja bandara. Sebagian pemain Inggris lain mendarat di bandara Luton dengan situasi serupa.
Namun ada sesuatu yang bisa menghibur pasukan Tiga Singa, karena masing-masing mendapat satu game console Xbox One yang kabarnya dibagikan secara gratis oleh pihak sponsor.
Inggris menempati peringkat terbawah di klasemen akhir Grup D, setelah tumbang dari Italia dan Uruguay, serta hanya imbang lawan Kosta Rika di laga terakhir. Satu poin di fase grup Piala Dunia adalah pencapaian terburuk Inggris dalam 50 tahun terakhir.
11.190
Berita Terkait
Hobi Keluhkan Strategi Parkir Bus Lawan, Arne Slot Disentil Legenda Liverpool
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Wayne Rooney Bersedia Bantu Michael Carrick di Manchester United
Wayne Rooney Sangat Berharap Manchester United Beli Pemain Baru
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prancis Lolos, Italia dan Portugal Masih Susah Payah
Sindir Manchester United, Marcus Rashford Seharusnya Introspeksi Diri
Mentalitas Pemain Arsenal, Declan Rice: Inggris Harus Membidik Target Juara Piala Dunia 2026