AFF U-19 2024
Indra Sjafri Siapkan Taktik 'Turnamen' demi Juara Piala AFF U-19 2024
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, mulai serius menatap Piala AFF U-19 2024. Saat ini Timnas Indonesia U-19 juga sudah tiba di Surabaya untuk melanjutkan pemusatan latihan. Sebanyak 28 pemain diboyong ke Surabaya.
Indra tak hanya fokus kepada taktik dan strategi di lapangan saja. Mantan pelatih Bali United itu juga mulai memikirkan strategi 'turnamen' agar Garuda Nusantara mencapai hasil terbaik di Piala AFF U-19 2024.
"Di grup ini ada tiga match. Bagaimana kami menyelesaikan tiga match ini dengan baik. Dan juga nanti untuk babak selanjutnya kami harus pilih lawan siapa," ucap Indra.
Baca Juga:
Tekad Jens Raven Terpilih ke Skuad Timnas Indonesia U-19 untuk Piala AFF U-19 2024
Timnas Indonesia U-19 Lanjutkan TC di Surabaya dengan 28 Pemain, Lima Nama Dicoret
View this post on Instagram
"Dan yang paling penting tentu bagaimana strategi kami dalam berturnamen itu nanti benar-benar tepat dan akhirnya bisa mencapai pencapaian terbaik," sambung pelatih asal Sumatra Barat tersebut.
Di babak penyisihan Indonesia tergabung di Grup A bersama Kamboja, Filipina, dan Timor Leste. Untuk bisa lolos ke semifinal Arkhan Kaka dkk harus menjadi juara grup. Atau minimal menjadi runner up terbaik.
Jika lolos sebagai juara grup, Indonesia kemungkinan akan berhadapan dengan winner Grup C. Di Grup C sendiri ada tim kuat seperti Thailand dan Malaysia yang diunggulkan lolos ke semifinal.
Namun jika lolos sebagai runner-up terbaik, kemungkinan Indonesia akan bersua juara Grup B. Sementara di Grup B ada Vietnam dan Thailand yang bahkan diunggulkan ssbagai jawara di Piala AFF U-19 2024.
Sementara itu, dari 28 pemain yang terbang ke Surabaya tidak semuanya akan ikut berlaga di Piala AFF U-19 2024. Indra masih akan mengerucutkan menjadi 23 pemain. Siapa saja yang tersisih dari skuad akan diumumkan 16 Juli mendatang. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama)
Tengku Sufiyanto
17.715
Berita Terkait
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN