Laporan Langsung BolaSkor.com/Andhika Putra dari Filipina
Indra Sjafri Anggap Evan Dimas Diinjak hingga Cedera Parah Pakai Kursi Roda
BolaSkor.com – Timnas Indonesia U-23 harus puas mendapatkan medali perak pada gelaran SEA Games 2019. Hasil ini tak lepas dari kakalahan menyakitkan Skuat Garuda Muda 0-3 dari Vietnam U-23 di Stadion Rizal Memorial, Selasa (10/12).
Dalam laga itu, tiga gol kemenangan Vietnam dilesakkan oleh Doan Van Hau (39' dan 74') serta Do Hung Dung (59').
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, mengakui cederanya Evan Dimas jadi biang keladi kekalahan Vietnam. Tidak hanya itu saja, cedera yang diterima oleh pemain Barito Putera tersebut nampaknya cukup berat.
Seperti diketahui, Evan Dimas ditarik keluar karena cedera engkel pada menit ke-21. Ketika itu, Evan Dimas dilanggar oleh Doan Van Hau. Bek Vietnam itu terlihat menginjak Evan Dimas.
Baca Juga:
Indra Sjafri Akui Cedera Evan Dimas Jadi Biang Keladi Timnas Indonesia U-23 Dibantai Vietnam
Vietnam Bantai Timnas Indonesia U-23, Park Hang-seo 27-0 Lawan Negara ASEAN
“Cedera yang didapat Evan kalau tidak salah tadi ada perilaku dari pemain Vietnam yang menginjaknya. Cedera Evan Dimas cukup parah, dan sekarang harus jalan dengan kursi roda,” ujar Indra sjafri usai pertandingan.
Dengan melihat kondisi Evan Dimas yang seperti ini, mantan pelatih Bali United itu akan menghubungi keluarga dari sang pemain untuk menjelaskan kondisinya, agar tidak khawatir.
“Dengan kondisi yang seperti ini, saya rasa setelah ini mungkin setelah ini saya akan komunikasi dengan orang tua Evan dan menjelaskan kondisnya agar mereka tidak khawatir,” tambah Indra Sjafri.
Sejak menjadi juara pada 1991, Timnas Indonesia sudah empat kali melangkah ke final cabang sepak bola putra SEA Games (1997, 2011, 2013, dan 2019). Namun, Indonesia selalu gagal meraih emas kembali.
Ini merupakan medali emas pertama Vietnam sepanjang sejarah SEA Games. Vietnam harus menunggu 60 tahun untuk merebut emas. Sedangkan ini medali perak kelima untuk Indonesia.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Timnas Indonesia U-22 Dapat Pelajaran Penting dari Mali Sebelum Tampil di SEA Games 2025
Indra Sjafri Sudah Pilih 18 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Tampil di SEA Games 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Indra Sjafri Jadikan FIFA Matchday Momentum Persiapan Timnas Indonesia U-22 ke SEA Games 2025
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Satu Grup dengan Filipina hingga Myanmar
Ahmad Bustomi dan Evan Dimas Berbagi Pengalaman dengan Puluhan Pemain Muda
Indra Sjafri Minta Waktu Usai Timnas Indonesia U-22 Dikalahkan India Jelang SEA Games 2025
Dukungan CdM Bayu Priawan Jadi Energi Tambahan Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Cara Indra Sjafri Pilih 23 Pemain Timnas Indonesia U-23 Termasuk Kapten untuk SEA Games 2025
Tim Geypens Belum Pasti Gabung Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Tak Mau Cengeng