Indonesia Targetkan Dua Gelar di BWF World Tour Finals
BolaSkor.com - Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainakky, menargetkan dua gelar pada BWF World Tour Finals. Namun, Rionny tidak mematok sektor mana yang ditargetkan gelar.
Indonesia meloloskan lima wakil ke BWF World Tour Finals. Kelima wakil tersebut tersebar dari empat sektor, tunggal putra, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.
Wakil-wakil Indonesia adalah Anthony Sinisuka Ginting, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Baca Juga:
Anthony Dapat Grup Maut, Pelatih Bandingkan dengan China Open 2018
Dari kelima wakil tersebut, Rionny berharap bisa menggondol dua gelar. Oleh sebab itu, suksesor Susy Susanti tersebut memberikan wejangan untuk Anthony dan kawan-kawan.
"Untuk target di World Tour Final, saya harapkan ada dua gelar juara dari empat sektor. Tergantung bagaimana kondisi dan daya juang atletnya," tutur Rionny.
"Untuk lolos ke babak semifinal, setiap atlet harus bermain tiga kali di penyisihan grup. Apalagi lawan yang dihadapi adalah pemain terbaik."
"Tentunya ini sangat membutuhkan konsentrasi, stamina yang prima, daya juang tinggi dan pantang menyerah. Jika pemain Indonesia sudah lolos ke semifinal, baru kita bisa memprediksi dari sektor mana yang berpeluang merebut gelar juara," imbuh Rionny.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta