Indonesia Segrup Thailand, Hong Kong, dan Makau di Piala Asia Futsal Wanita
BolaSkor.com - Timnas Futsal Wanita Indonesia masuk ke Grup A Piala Asia Futsal Wanita 2018. Indonesia segrup dengan tim kuat Thailand, Hong Kong, dan Makau.
Ajang ini akan digelar pada 2-12 Mei 2018. Thailand menjadi tuan rumah Piala Asia Futsal Wanita 2018, yang merupakan edisi kedua.
Indonesia berada di Grup A sesuai hasil undian yang dilangsungkan di markas AFC di Kuala Lumpur, Senin (5/3). Sementara Grup B diisi Malaysia, Vietnam, Taiwan, Bangladesh.
Grup C terdapat Jepang, China, Bahrain, dan Lebanon. Sedangkan Grup D terdapat tiga tim, yakni Iran, Uzbekistan, dan Turkmenistan.
Juara dan runner-up grup akan lolos ke perempat final. Ajang ini juga berfungsi sebagai kualifikasi turnamen futsal 2018 Summer Youth Olympics di Buenos Aires pada 2018, di mana juara dan runner-up nantinya diwakili tim U-18 masing-masing negara.
Gelar juara edisi sebelumnya atau 2015 didapat Iran setelah di final mengalahkan Jepang, yang menjadi runner-up. Thailand menyandang predikat peringkat ketiga setelah menang atas Malaysia, yang menjadi peringkat keempat.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh