Indonesia Pasang Target Lebih Tinggi pada Asian Para Games 2018
BolaSkor.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, mematok Indonesia masuk pada tujuh besar Asian Para Games 2018. Target tersebut jauh lebih tinggi dari Asian Games 2018 yang hanya 10 besar.
Imam memiliki keyakinan kontingen Indonesia mampu berjaya pada Asian Para Games 2018. Selain itu, atlet tanah air juga sudah membuktikan bisa melampaui target pada Asian Games 2018 dengan menempati peringkat keempat dari target 10 besar.
Hal yang sama diyakini Imam bisa terjadi pada Asian Para Games 2018. Kontingen Indonesia setidaknya bisa merebut 16 medali emas pada pesta olahraga difabel tersebut.
"Tujuh besar itu menjadi target minimal, dan itu yang akan terus kita pantau," kata Imam Nahrawi.
Ini menjadi kali pertama Indonesia menjadi tuan rumah Asian Para Games 2018. Ajang tersebut baru mulai diadakan setelah Asian Games 2010 di Guangzhou, China.
Menurut Imam, ini menjadi kesempatan atlet Indonesia mengukir sejarah pada Asian Para Games 2018. Dengan segala kemampuan yang dimiliki, Imam yakni hal tersebut tak sulit untuk diwujudkan.
"Semoga pengalaman ilmu pengetahuan dan peningkatan, kecepatan kita, potensi kita semoga membawa berkah di Asian Para Games. Berikan yang terbaik buat Indonesia," tutur Imam.
Sebagai penyemangat, pemerintah juga tidak akan membedakan bonus atlet Asian Games dengan Asian Para Games. Setiap keping medali emas tetap dihargai sebesar Rp 1,5 miliar.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025