Indonesia Open 2019: Susy Beri Tantangan untuk Jonatan dan Anthony
BolaSkor.com - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti, berharap banyak pada sektor tunggal putra pada Indonesia Open 2019. Peraih medali emas Olimpiade itu meminta Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie membuktikan konsistensinya.
Saat ini, kedua pebulu tangkis tersebut tengah berada di puncak performa. Jonatan bahkan sukses merebut dua gelar juara beruntun yakni Australia dan New Zealand Open 2019.
Pada Australia Open 2019, Jonatan dan Anthony mewujudkan All Indonesian Final. Situasi itu yang diharapkan Susy bisa terjadi di Istora Senayan.
Baca Juga:
Rebut Dua Gelar Juara, Jonatan Christie Alami Tiga Perkembangan Besar
Hendry Saputra: Tak Masalah Jonatan Hanya Juara Level 300
"Jadi untuk di Indonesia Open ini pasti penampilan mereka saya harapkan bisa lebih baik lagi. Karena sudah terbukti di Asian Games 2018 Jonatan bisa juara. Asian Games ini bukan cuma tolak ukur Asia saja tapi juga dunia," ujar Susy.
"Pemain kelas dunia juga datang ke Australia dan New Zealand meski tidak komplet. Dan pemain-pemain ranking atas pun sudah pernah mereka (Jonatan dan Anthony) kalahkan juga," sambungnya.
Pada Indonesia Open 2019, Anthony bakal berjumpa dengan wakil China, Lu Guangzu pada babak pertama. Sementara Jonatan ditantang wakil Denmark, Rasmus Gemke.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak