Indonesia Masters 2020: Greysia/Apriyani Wakil Tuan Rumah Pertama di Semifinal
BolaSkor.com - Pebulu tangkis Tanah Air dipastikan memiliki wakil di semifinal sektor ganda putri ajang Indonesia Masters 2020 yang berlangsung Sabtu (18/01).
Pasalnya ganda putri andalan Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses melewati adangan pasangan non unggulan Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida pada perempat final, Jumat (17/01), dengan skor 21-15, 21-16.
Baca Juga:
Indonesia Masters 2020: Praveen/Melatih Kalah dari Non Unggulan, Wakil Ganda Campuran Habis
Jadwal Siaran Langsung Perempat Final Indonesia Masters 2020, Jumat (17/01)
Awal gim pertama, kedua pasangan saling jual beli serangan sehingga skor begitu ketat 6-5. Ketika interval, pasangan tuan rumah mulai membuka gap 11-8.
Usai momen ini, Greysia/Apriyani tak teradang untuk menutup gim pertama lewat skor 21-15.
Jalannya awal gim kedua tidak berbeda jauh dengan gim pertama. Sempat ketat saat awal, Greysia/Apriyani mulai unggul jauh saat interval 11-6.
Keduanya sukses menjaga jarak lebar dari lawan sampai akhir gim kedua yang mereka menangkan dengan skor 21-16.
Berkat hasil ini, Greysia/Apriyani jadi wakil Indonesia pertama yang memastikan diri ke semifinal ajang Indonesia Masters 2020 yang berlabel Super 500.
Sebelumnya ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kandas dari pasangan non-unggulan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Setelah Greysia/Apriyani, masih ada lima wakil Tanah Air lain yang bertanding. Tiga wakil ada di sektor ganda putra dan dua lainnya dari tunggal putra.*
2.794
Berita Terkait
Jadwal Lower Bracket M7 Hari Ini, Jumat (23/1): Alter Ego vs Team Spirit
Deretan Statistik AS Roma vs AC Milan: Tim Jarang Kebobolan vs Tim Tidak Pernah Kalah
Tarung Lima Set Lawan JPE, Bandung bjb Tandamata Siap Tantang Gresik Phonska
Real Madrid dan Carlo Ancelotti Tidak Akan Balikan
Uang Fantastis yang Dikeluarkan AC Milan untuk Merayu Mike Maignan Bertahan
Bahas Bursa Transfer dengan Manajemen Inter Milan, Cristian Chivu Minta Dibelikan Bek Kanan
Punya Banyak Utang, Pemilik AC Milan Datang ke Italia untuk Minta Keringanan
Cara Chelsea Rekrut Gelandang Juventus, Douglas Luiz
Breaking News: Casemiro Konfirmasi Angkat Kaki dari Manchester United
Trofi Piala Dunia Sambangi Jakarta dalam FIFA World Cup Tour Trophy 2026