Indonesia Bisa Saja Absen di SEA Games 2021
BolaSkor.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, menilai kemungkinan Indonesia absen pada SEA Games 2021 terbuka. Padatnya event di tahun depan menjadi penyebab.
SEA Games 2021 mengalami pemunduran jadwal akibat pandemi Covid-19. Ajang dua tahunan itu seharusnya berlangsung pada November ini di Vietnam.
Namun, melalui rapat SEAGF dipastikan jadwal SEA Games akan mundur ke 2022. Bila berlangsung di pertengahan tahun, hal itu akan menyulitkan Indonesia.
“Saya baru saja menerima (9/7/2021) surat pemberitahuan dari Komite Olimpiade Indonesia (KOI) tentang penundaan pelaksanaan SEA Games di Vietnam. Nanti, Senin (12/7), akan ada rapat antara Kemenpora dengan KOI," ujar Menpora.
Baca Juga:
Kontingen Olimpiade Tokyo 2020 Resmi Dilepas Jokowi
Kontingen Olimpiade Dikukuhkan, Menpora Titip Kebanggaan Indonesia
“Kami akan bahas langkah selanjutnya yang akan dilakukan termasuk tentang Pelatnas yang saat ini sedang dilakukan oleh beberapa cabor."
"Kami juga akan membahas apakah masih akan berpartisipasi bisa pelaksanaan SEA Games dilangsungkan pada 2022. Mengingat di tahun yang sama sudah terjadwal juga beberapa kegiatan internasional," imbuhnya.
Di 2022, Indonesia sudah dihadapkan beberapa event internasional lain seperti Asian Games Hangzhou 2022, Asian Indoor Martial Arts Games Bangkok, dan Islamic Solidarity Games Konya. Padatnya jadwal bisa saja membuat Indonesia tak berpartisipasi di SEA Games.
“Jadi sampai saat ini belum ada keputusan apapun dari Pemerintah. Setelah kami rapat dengan KOI akan diumumkan keputusan pemerintah tentang SEA Games," tutur Menpora.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Persija Jakarta Lepas 3 Pemain Termasuk Berlabel Timnas Jelang Laga Kontra Persib Bandung
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Agusti Julbe Tak Sabar Mulai IBL 2026 Bersama Dewa United Banten, Incar Juara Back to Back
Link Streaming Parma vs Inter Milan, Kamis 8 Januari 2026
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Prediksi dan Statistik Parma vs Inter Milan: Laga Spesial untuk Cristian Chivu
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Prediksi dan Statistik Burnley vs Manchester United: Pembuktian Tanpa Ruben Amorim