Indonesia Belum Mampu Temukan Pengganti Taufik Hidayat
BolaSkor.com - Tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, menilai Indonesia dan China memiliki masalah yang sama saat ini. Kedua negara tersebut masih kesulitan menemukan pengganti sepadan Lin Dan dan Taufik Hidayat.
Padahal baik Indonesia dan Cina saat ini memiliki tunggal putra yang tengah naik daun secara prestasi yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shi Yuqi. Akan tetapi, kualitas ketiganya masih jauh di bawah Lin Dan dan Taufik Hidayat.
Lee Chong Wei menilai kualitas tunggal putra China dan Indonesia masih dalam proses regenerasi. Perlu waktu cukup lama untuk bisa menemukan serta memoles bakat seperti kedua pebulu tangkis tersebut.
Baca Juga:
Belum 100 Persen Pulih, Lee Chong Wei Siap Bayar Denda ke BWF
Sembuh dari Kanker, Lee Chong Wei Langsung Fokus ke Olimpiade Tokyo 2020
"Cina sedang berjuang untuk menemukan Lin Dan baru, sementara Indonesia belum menemukan Taufik Hidayat yang lain," ujar Lee Chong Wei.
"Hal-hal seperti itu akan memakan waktu dan tidak semua pemain bisa melakukannya dalam waktu singkat, dan beberapa di antaranya mungkin tidak berhasil sama sekali," sambungnya.
Kondisi serupa juga tengah dialami Federasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM). Hingga saat ini, BAM belum ada pengganti sepadan Lee Chong Wei.
"Saya berharap BAM akan memiliki pemahaman tentang pemain mereka. Dan para pemain, yang tidak mampu mengatasi tekanan, harus berdiskusi dengan manajemen. Kita harus bekerja sama," ujar Lee Chong Wei.*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol