Indonesia 1-1 Vietnam: Gregoria Menang, Fitriani Kalah
BolaSkor.com - Skuad bulu tangkis Beregu Putra Indonesia harus bekerja keras saat menghadapi Vietnam pada perempat final SEA Games 2019, Minggu (01/12).
Saat berita ini ditulis, Vietnam bisa menahan imbang Indonesia dengan skor 1-1. Pada pertandingan pertama, skuad Tanah Air mendapatkan poin setelah tunggal pertama, Gregoria Mariska Tunjung meraih kemenangan.
Baca Juga:
SEA Games 2019: Jadwal Pertandingan, Siaran Langsung dan Potensi Emas Indonesia, Minggu (01/12)
Fakta Menarik SEA Games 2019: Dari Cabor Terbanyak sampai Personel Black Eyed Peas
Jorji-sapaan akrabnya mengalahkan Nguyen Tien Linh dengan skor 21-14, 22-20. Setelah tampil dominan di gim pertama, performa Tien Linh meningkat di gim kedua.
Terbukti ia sempat unggul jauh 13-8. Tapi Jorji bisa bangkit dan akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 22-20.
Sayangnya langkah Jorji gagal diikuti tunggal putri kedua Indonesia, Fitriani. Bersua lawan yang belum pernah ia kalahkan, Vu Vhi Trang, ia kembali kalah tiga gim.
Thi Trang sudah tampil baik sejak gim pertama. Terbukti ia bisa unggul jauh 21-14. Namun di gim kedua, Fitriani bangkit lewat skor 21-14.
Tapi Fitriani kembali tertinggal jauh di gim ketiga. Alhasil lawan menutup gim ini dengan kemenangan meyakinkan 21-14.
Karena kekalahan ini, Indonesia bakal berharap banyak dengan penampilan ganda putri: Ni Ketut Mahadewi/Apriyani Rahayu yang akan melawan Phuong Hong/Thi Khanh.*
2.794
Berita Terkait
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut