Imbang Lawan PON Jabar, Timnas Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga

Timnas Putri Indonesia ditahan imbang tim PON Jawa Barat (Jabar) 2-2.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Rabu, 15 September 2021
Imbang Lawan PON Jabar, Timnas Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga
Pelatih Timnas Putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada. (BolaSkor.com/Rizky Fitrianto)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Putri Indonesia ditahan imbang tim PON Jawa Barat (Jabar) 2-2, pada laga uji coba yang dilangsungkan di Stadion Merpati, Depok, Rabu (15/9). Pertandingan ini merupakan uji coba terakhir sebelum Timnas Putri Indonesia bertolak ke Tajikistan, guna melawan Singapura pada laga Grup C Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022.

Pada pertandingan tersebut, dua gol Timnas Putri Indonesia dicetak oleh Baiq Aminatun (28') dan Rini Mulyasari (61'). Sedangkan dua gol tim PON Jabar diceploskan oleh brace Hanipa Halimatusyadiah (57', 59').

Pelatih Timnas Putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada, mengaku cukup puas dengan perkembangan yang diperlihatkan para pemainnya pada uji coba ini. Menurutnya, Skuat Garuda Pertiwi banyak mendapatkan pelajaran yang berharga menghadapi PON Jabar.

Baca Juga:

Tanpa Pemain di Luar Negeri, Timnas Putri Singapura Pede Hadapi Indonesia

Timnas Putri Indonesia Menang 4-0 Jelang Kualifikasi Piala Asia 2022

"Cukup puas ada banyak evaluasi dan antisipasi kelemahan. Di babak pertama baik mainnya. di babak kedua panik ini yang membuat tim kami kewalahan," kata Rudy Eka kepada awak media selepas pertandingan.

"Bagi saya tim Jabar, lawan yang bagus bagi kita untuk evaluasi untuk ke Tajikistan, ini uji coba terakhir, setelah itu kami akan berangkat pada tanggal 18 September nanti," tambah mantan pelatih TIRA-Persikabo tersebut.

Di laga itu, Jabar memang banyak menekan pertahanan timnya. Gaya main Jabar dengan kecepatan identik dengan calon lawan, Singapura.

"Pemain Singapura kecepatannya bagus. Kita berkaca dari tim PON Jabar ini, anak-anak secara keseluruhan bisa meredam tapi ada kesalahan juga. Kami rencana boyong 20 pemain. Mohon doa restunya. 35 tahun belum masuk Piala Asia. Semoga bisa ya," pungkasnya.

Timnas Putri Indonesia Breaking News Rudy Eka Priyambada
Posts

4.870

Berita Terkait

Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Portsmouth vs Arsenal di Piala FA. Duel seru di Fratton Park siap digelar malam ini. Jangan sampai ketinggalan laga The Gunners!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Duel panas di Artemio Franchi jadi ujian Rossoneri dalam perburuan gelar. Live sebentar lagi!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Bagikan