Ikhsan Fandi, Pemberi Kegagalan bagi Timnas Indonesia Kini Milik Juara Liga Thailand

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 23 Desember 2021
Ikhsan Fandi, Pemberi Kegagalan bagi Timnas Indonesia Kini Milik Juara Liga Thailand
Ikhsan Fandi menjebol gawang Timnas Indonesia. (FAS)

BolaSkor.com - Striker Timnas Singapura, Ikhsan Fandi kini menjadi miliki klub juara Liga Thailand atau Thai League 1, BG (Bangkok Glass) Pathum United FC. Namanya diumumkan sebagai rekrutan baru sebelum dirinya menjebol gawang Indonesia di semifinal pertama Piala AFF 2020.

Ikhsan Fandi direkrut dari klub Norwegia FK Jerv, yang merupakan klub kompetisi kasta kedua. Ia direkrut klub FK Jerv lewat transfer pada 5 Oktober.

"Selamat datang Ikhsan Fandi ke pasukan The Rabbits, BG Pathum United," tulis di akun klub.

Baca Juga:

Tahan Timnas Indonesia, Tatsuma Yoshida Sebut Singapura Sempat Gugup

Piala AFF 2020: Sempat Unggul, Timnas Indonesia Ditahan Imbang Singapura

"Klub BG Pathum United menggaet Ikhsan Fandi, penyerang timnas Singapura dari FK Jerv, Norwegia untuk putaran kedua dan siap berburu gol dengan nomor 99," sambung pernyataan klub.

Ikhsan Fandi sekaligus mengikuti jejak kakaknya Irfan Fandi memperkuat BG Pathum United. Irfan Fandi sudah membela The Rabbits selama tiga tahun

"Saat ini Ikhsan telah menjalani 22 pertandingan bersama pasukan Lions dan mencetak 10 gol, terakhir mencetak dua gol untuk membawa timnya mengalahkan Myanmar 3-0."

Ikhsan Fandi terakhir mencetak gol ke gawang Indonesia pada semifinal pertama, Rabu (22/12). Gol yang dibuat pada menit ke-70 menggagalkan kemenangan skuat Garuda. Laga berakhir dengan skor 1-1.

Singapura dan Indonesia akan kembali bertemu di semifinal leg kedua pada 25 Desember.

Ikhsan Fandi Ahmad Timnas Indonesia Singapura Liga Thailand Piala aff Piala AFF 2020
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan