IBL Playoff: Louvre Dewa United Bangkit, Paksa Bima Perkasa Jalani Game Ketiga

Louvre Dewa United menang 67-63 atas Bima Perkasa lewat babak perpanjangan waktu.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 24 Mei 2021
IBL Playoff: Louvre Dewa United Bangkit, Paksa Bima Perkasa Jalani Game Ketiga
Jamarr Andre Johnson (iblindonesia)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lewat laga sengit Louvre Dewa United memaksa Bima Perkasa Jogja melakukan game ketiga setelah memetik kemenangan pada game kedua IBL Playoff, Senin (24/5). Louvre menang 67-63 atas Bima Perkasa lewat babak perpanjangan waktu.

Bima Perkasa Jogja memenangi game pertama berusaha menyapu bersih Louvre Dewa United Surabaya di game kedua. Head coach Bima Perkasa David Singleton memilih lima pemain terbaiknya untuk starting five, yakni Azzaryan Pradhitya, Ali Mustofa, Indra Muhammad, Restu Dwi Purnomo, dan Galank Gunawan.

Baca Juga:

Fisik Pemain Timnas Belum Bisa Diukur

Visi Founder Dewa United Bikin Dio Tirta Percaya Diri

Di tim Louvre, Coach Andika Supriadi Saputra menurunkan Nikholas Mahesa, Wendha Wijaya, Kevin Moses Eliazer Poetiray, Dio Tirta Saputra, dan Jamarr Andre Johnson.

Bima Perkasa mampu menguasai permainan di kuarter pertama. Kuarter pertama ditutup dengan skor 24-12 untuk keunggulan Bima Perkasa.

Louvre melesat 6-0 di awal kuarter kedua. Itu membuat mereka bisa menyusul 19-24. Tetapi Bima Perkasa merespons lewat Azzaryan Praditya.

Malang bagi Bima Perkasa. Karena di sisa lima menit kuarter kedua, Nuke Tri Saputra mengalami cedera engkel kiri. Setelah Nuke cedera, Louvre mencetak back-to-back three point. Skor sekarang hanya terpaut empat angka (27-31).

Di sisa empat menit, lewat layup Dio Syahputra Dyanza Louvre Dewa United membuat skor sama kuat 31-31. Tapi setelah terjadi skor imbang dua kali, Bima Perkasa bisa kembali menguasai permainan. dan menutup paruh pertama dengan 38-33.

Pada kuarter ketiga, Louvre Dewa United terus mencoba mendekati Bima Perkasa. Namun usaha mereka hanya bisa mendekati sesaat dan lawan kembali menjauh. Pada kuarter ini sejarah tercipta saat Galank Gunawan mencatat rebound ke-1.000 dalam kariernya.

Bima Perkasa masih bisa menjaga keunggulan 56-45 setelah Rachmad Febri Utomo mencetak three point jump shot.

Pada kuarter terakhir, Louvre terus berusaha menepiskan skor. Saat laga tersisa empat menit, Louvre tertinggal 13 poin, 58-45. Sementara Bima Perkasa terus menjaga keunggulan dengan menurunkan tempo permainan dan memanfaatkan waktu.

Usaha Louvre menipiskan skor berhasil. Saat pertandingan tersisa dua menit, tembakan tiga angka Jamarr Johnson selisih tinggal lima angka. Johnson kembali melesakkan tembakan tiga angka di pengujung laga yang membuat skor sama 58-58 dan memaksa laga harus jalani masa tambahan.

Di masa perpanjangan waktu, Bima Perkasa masih kesulitan mencetak angka. Laga tersisa dua menit, Louvre unggul 63-61. Jamarr Johnson kembali membuktikan dirinya sebagai MVP dengan melesakkan tembakan tiga poin yang membuat timnya unggul 66-61 saat waktu kurang dari dua menit.

Sempat menipiskan skor 66-63, Bima Perkasa Jogja harus mengakui keunggulan Louvre Dewa United 67-63. Laga penentu memperebutkan tiket ke semifinal akan digelar Selasa (25/5).

Dewa united Louvre Dewa United Surabaya IBL Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.925

Berita Terkait

Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Liga Indonesia
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Garudayaksa FC ditahan imbang FC Bekasi City dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (10/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Bagikan