IBL 2020 Dibatalkan, NSH Jakarta Tak Liburkan Skuat
BolaSkor.com - Manajer NSH Jakarta, Arlan, memaklumi alasan pembatalan Indonesia Basketball League (IBL) 2020. Namun, NSH Jakarta tidak langsung meliburkan skuat.
“Anak-anak tetap latihan seperti biasa,” ujar Arlan.
IBL 2020 seharusnya dilanjutkan pada 13-27 Oktober 2020 di Mahaka Square Arena Kelapa Gading, Jakarta Utara. Namun, sepekan sebelum bergulirnya kompetisi, IBL memutuskan membatalkan lanjutan kompetisi.
Baca Juga:
Manajer Amartha HangTuah Heran dengan Pembatalan IBL 2020
Sebelum Bali United, Persib Bandung Sudah Terjun ke IBL Lebih Dulu
Faktor keselamatan menjadi pertimbangan utama. Meski sudah melakukan persiapan, NSH Jakarta legawa mendengar keputusan itu.
“Prinsipnya kami mendukung IBL, mengingat penyebaran Covid-19 yang masih tinggi," ujar Arlan.
“Manajemen IBL sudah memberi penjelasan alasan pembatalan sebelum melakukan jumpa pers. Kami menerima dan mendukung keputusan tersebut," tutur Arlan.
NSH Jakarta merupakan kandidat juara IBL 2020. Sebelum kompetisi dihentikan, NSH Jakarta menempati peringkat atas pada musim reguler.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama