I Made Wirawan Tak Mau Kebobolan Lagi saat Hadapi PSS Sleman
BolaSkor.com - Persib Bandung memiliki bekal dalam menghadapi PSS Sleman, pada leg kedua babak semifinal Piala Menpora 2021. Kedua tim akan bertanding di Stadion Manahan, Solo, Senin (19/4).
Pasalnya, tim berjuluk Maung Bandung ini berhasil memenangkan pertandingan di pertemuan pertamanya dengan Super Elang Jawa. Skor berakhir 2-1.
Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan membenarkan bekal yang dimiliki timnya itu. Namun, kiper asal Bali ini memutuskan untuk tidak melihat hasil di pertandingan pertamanya.
"Untuk pertandingan besok kita enggak melihat hasil dari pertandingan kemarin (leg pertama). Kita lupakan pertandingan kemarin dan kita besok akan seperti pertandingan awal lagi. Kita akan berusaha untuk bermain lebih baik lagi dari yang kemarin, semoga kita bisa memenangkan pertandingan," harap I Made Wirawan dalam prematch press conference virtual, Minggu (18/4).
Kiper bernomor punggung 78 ini menilai PSS Sleman dipastikan akan menyulitkan timnya dalam meraih kemenangan. Terbukti di leg pertama, mampu menciptkan gol lebih di menit ke-20 melalui Saddam Emiruddin Gaffar.
Baca Juga:
Unggul Gol, Persib Tetap Tampil Menyerang Lawan PSS Sleman
Persib Lawan PSS, Wander Luiz dan Ezra Walian Tak Dijamin Turun
Beruntung, tiga menit berselang, Persib berhasil menyamakan kedudukan melalui Victor Igbonefo dan bahkan membalikkan keunggulan menjadi 2-1 setelah Frets Listanto Butuan menjebol gawang PSS Sleman di masa injury time babak kedua.
"Saya pribadi tidak mau itu terjadi lagi di pertandingan besok. Saya akan berusaha lebih baik lagi dari yang kemarin supaya bisa tidak ada gol di gawang saya," tegasnya.
Terkait mengenai kemungkinan adanya drama adu penalti, I Made Wirawan memastikan kesiapannya. Terlebih, timnya masih memiliki waktu persiapan satu hari lagi jelang menghadapi partai penentuan babak semifinal Piala Menpora 2021 itu.
"Mungkin nanti (persiapannya) karena kita masih ada satu kali sesi latihan lagi sebelum bertanding dan kita lihat nanti seperti apa," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.716
Berita Terkait
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin