Hukuman FIFA untuk Chelsea Halangi Langkah Real Madrid Gaet Eden Hazard


BolaSkor.com - Real Madrid dikabarakan Daily Mail menghadapi tembok besar dalam perburuan gelandang serang Chelsea, Eden Hazard. Hal itu tak terlepas dari hukuman larangan mendaftarkan pemain anyar yang diberikan FIFA kepada The Blues.
Real Madrid sudah memasukkan Edan Hazard ke dalam daftar beli sejak bursa transfer musim panas 2018. Saat itu, Hazard dipersiapkan sebagai pengganti Cristiano Ronaldo yang menuju Juventus.
Namun, pemain tim nasional Belgia tersebut memilih bertahan di Chelsea. Eden Hazard mengambil keputusan itu usai berbicara dengan Maurizio Sarri.
Saat ini, isu bergabungnya Eden Hazard ke Real Madrid kembali mencuat. El Real ingin menjadikan Hazard sebagai satu di antara pemain yang datang dalam proyek revolusi.
Baca Juga:
Real Madrid Sudah Kantongi Pilihan Tanggal untuk Umumkan Pembelian Eden Hazard
Chelsea akan Kehilangan 50 Persen Kekuatan jika Lepas Eden Hazard ke Real Madrid

Akan tetapi, Real Madrid terancam menemui jalan buntu. Kabarnya, Chelsea tidak akan memberikan diskon pada Eden Hazard yang dibanderol 100 juta pounds.
Sejatinya, Real Madrid sudah berusaha menekan harga Hazard dengan mencoba memasukkan sejumlah pemain seperti Mateo Kovacic, James Rodriguez hingga Gareth Bale dalam kesepakatan. Namun, Chelsea tetap bergeming.
Chelsea memasang label harga tersebut dengan tujuan menghalangi Real Madrid memboyong Eden Hazard. The Blues menilai kepergian Hazard bisa membuat tim terpuruk karena tidak bisa mendapatkan pengganti di bursa transfer.
Saat ini, Chelsea sedang menjalani hukuman FIFA karena melanggar batasan usia pendaftaran pemain muda. FIFA sendiri baru saja menolak upaya banding dari The Blues.
Johan Kristiandi
17.546
Berita Terkait
Jadwal Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 Prancis vs Azerbaijan, Sabtu 11 Oktober 2025

Link Streaming Argentina vs Venezuela, Sabtu 11 Oktober 2025

Tim Geypens Belum Pasti Gabung Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Tak Mau Cengeng

Dapat Restu FIG, Israel Dipastikan Tidak Tampil di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025

Tiket Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-23 vs India di Jakarta Dibanderol Rp50 Ribu

Dahulu Mau Dibuang, Harry Maguire Sekarang Dapat Kontrak Baru dari Manchester United

Prediksi dan Statistik Argentina vs Venezuela: Laga Tanpa Tekanan

Christopher Nkunku Jadi Kartu As AC Milan untuk Raih Scudetto

Prediksi dan Statistik Jerman vs Luksemburg: Misi Memperbaiki Posisi

Prediksi dan Statistik Prancis vs Azerbaijan: Menjaga Kesempurnaan
